Dua Penghargaan Sekaligus, PPK Kecamatan Patamuan Tunjukkan Prestasi di Tingkat Sumbar

RIAUIN.COM– PPK Kecamatan Patamuan, Kabupaten Padang Pariaman, mencatatkan prestasi membanggakan dengan meraih dua penghargaan favorit dari KPU Sumatera Barat dalam Malam Penganugerahan yang digelar pada Minggu (19/1/2025). Acara ini menjadi bagian dari rapat konsolidasi daerah untuk evaluasi Pilkada Serentak 2024 yang berlangsung pada 18-19 Januari 2025 di Padang.
Dalam ajang tersebut, PPK Kecamatan Patamuan berhasil membawa pulang penghargaan sebagai Terbaik III Kategori Sosialisasi Pemilihan Serentak 2024 Tergiat dan PPK Responsif dalam Menanggapi Masukan Masyarakat terkait DPS/DPT.
Ketua PPK Patamuan, Pandu Hardiknas, menyampaikan rasa syukur atas pencapaian ini. "Kami sangat berterima kasih kepada KPU Provinsi Sumatera Barat, KPU Kabupaten Padang Pariaman, dan seluruh tim di Kecamatan Patamuan, mulai dari PPK, PPS, hingga KPPS. Keberhasilan ini adalah hasil kerja keras bersama. Pilkada Serentak 2024 bisa terlaksana tanpa hambatan berarti, khususnya di Kecamatan Patamuan," ujarnya.
Pandu juga mengungkapkan kebanggaannya atas dedikasi seluruh tim. "Penghargaan ini menjadi bukti kerja keras kami semua. Semoga prestasi ini memotivasi kami untuk terus memberikan yang terbaik dalam penyelenggaraan pemilu," tuturnya. -rls
Berita Lainnya
Sebaran Bunga Rafflesia Arnoldi Ditemukan di Agam Sumbar
Hari Jadi Kota ke-234, DPRD Padang Panjang Gelar Paripurna Istimewa
PPK Patamuan Gelar Bimbingan Teknis KPPS Selama Tiga Hari
Pelantikan KPPS Kecamatan Nan Sabaris Padang Pariaman, Ketua PPK Tekankan Profesionalisme dan Integritas
HUT Ke-79 RI, 4.185 Narapidana di Sumbar Terima Remisi, 53 Langsung Bebas
Imbral Ketua Sementara, 20 Anggota DPRD Kota Padang Panjang Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
Sebaran Bunga Rafflesia Arnoldi Ditemukan di Agam Sumbar
Hari Jadi Kota ke-234, DPRD Padang Panjang Gelar Paripurna Istimewa
PPK Patamuan Gelar Bimbingan Teknis KPPS Selama Tiga Hari
Pelantikan KPPS Kecamatan Nan Sabaris Padang Pariaman, Ketua PPK Tekankan Profesionalisme dan Integritas
HUT Ke-79 RI, 4.185 Narapidana di Sumbar Terima Remisi, 53 Langsung Bebas
Imbral Ketua Sementara, 20 Anggota DPRD Kota Padang Panjang Periode 2024-2029 Resmi Dilantik