Kontrak 6 Pemain Lokal PSPS Pekanbaru Tergantung Hasil Tes Kesehatan
RIAUIN.COM - Menjelang finalisasi skuad PSPS Pekanbaru, manajemen klub memulai proses tes kesehatan bagi seluruh pemain yang telah lolos seleksi tahap pertama. Senin pagi (24/6/2024), enam pemain lokal yang telah melewati seleksi tahap awal mengikuti tes kesehatan atau medical check-up di sebuah rumah sakit umum di Pekanbaru.
Selain keenam pemain lokal tersebut, seorang pemain tambahan juga mengikuti tes kesehatan. Menurut COO PSPS Pekanbaru, Edward Riansyah, tes kesehatan ini adalah syarat utama sebelum pemain dapat menandatangani kontrak.
"Tes kesehatan ini merupakan langkah penting menuju tahap penandatanganan kontrak. Jika hasilnya baik, kita akan lanjut ke kontrak pemain," ujar Edward.
Hasil tes kesehatan ini akan menentukan apakah para pemain layak untuk melanjutkan ke tahap penandatanganan kontrak. Pengumuman nama-nama pemain yang lolos seleksi dan berhasil melewati tes kesehatan akan dilakukan oleh manajemen pada waktu yang tepat.
"Saya mohon kesabaran dari semuanya mengenai nama-nama pemain yang mengikuti tes. Biasanya, hasil medical check-up akan keluar dalam satu atau dua hari. Setelah itu, kami akan mengumumkan siapa saja yang akan lanjut ke tahap penandatanganan kontrak," tutup Edward.
Dengan antusiasme tinggi, para penggemar PSPS Pekanbaru kini menantikan pengumuman resmi mengenai pemain-pemain yang akan menjadi bagian dari skuad tim untuk musim depan. - rum
Berita Lainnya
Gol Tunggal Ilham Fathoni Buka Peluang PSPS ke 8 Besar Liga II Indonesia
Atlet Senam Riau Raih 6 Medali Emas di PON Aceh-Sumut, Pj Gubri Sampaikan Rasa Bangga
Sabet 6 Emas, Riau Pimpin Klasmen Sementara PON XXI Aceh - Sumut, Pj Gubri Pesan Tetap Semangat
Atlet Senam Asal Riau Kembali Sabet Emas, PJ Gubri Rahman Hadi Beri Apresiasi
Menang Adu Penalti, Bayer Leverkusen Juara Piala Super Jerman 2024
Membanggakan, Mahasiswa Humas Fikom Umri Raih Medali Emas di Kejuaraan Internasional Taekwondo
Gol Tunggal Ilham Fathoni Buka Peluang PSPS ke 8 Besar Liga II Indonesia
Atlet Senam Riau Raih 6 Medali Emas di PON Aceh-Sumut, Pj Gubri Sampaikan Rasa Bangga
Sabet 6 Emas, Riau Pimpin Klasmen Sementara PON XXI Aceh - Sumut, Pj Gubri Pesan Tetap Semangat
Atlet Senam Asal Riau Kembali Sabet Emas, PJ Gubri Rahman Hadi Beri Apresiasi
Menang Adu Penalti, Bayer Leverkusen Juara Piala Super Jerman 2024
Membanggakan, Mahasiswa Humas Fikom Umri Raih Medali Emas di Kejuaraan Internasional Taekwondo