Peringatan HUT ke-75 HKN, Pj Gubri Ajak Masyarakat Tingkatkan Budaya Hidup Sehat
RIAUIN.COM – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60, Penjabat (Pj) Gubernur Riau, Rahman Hadi, mengajak seluruh masyarakat untuk membangun budaya hidup sehat, dimulai dari diri sendiri hingga lingkungan sekitar.
"Mari kita utamakan kesehatan, mulai dari diri kita sendiri dan lingkungan. Kita bangun budaya sehat demi Indonesia Emas dan untuk generasi yang akan datang," ajak Pj Gubri saat menjadi Inspektur Upacara pada peringatan HKN ke-60 di Halaman Kantor Gubernur Riau, Selasa (12/11/2024).
Pj Gubri menjelaskan, tema HKN ke-60, "Gerak Bersama, Sehat Bersama," mengandung makna penting bahwa seluruh pemangku kepentingan harus bekerja sama untuk menciptakan kehidupan yang sehat, baik untuk diri sendiri maupun lingkungan sekitar.
"Kita harus berkolaborasi, bergerak bersama untuk kesehatan, baik bagi diri sendiri maupun masyarakat," ujarnya.
Dia juga menambahkan, Indonesia telah berhasil masuk dalam kelompok negara berpenghasilan menengah atas (upper-middle income) setelah mengalami kesulitan pada tahun 2019 akibat pandemi. Hal ini menunjukkan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang tangguh dan penuh semangat juang.
"Namun, kita tidak boleh berpuas diri. Kita harus terus berusaha untuk menjadi lebih baik lagi," kata Pj Gubri.
Untuk mewujudkan budaya hidup sehat, Pj Gubri menekankan pentingnya edukasi dari tenaga ahli kesehatan. Dia juga menyampaikan apresiasi dan semangat kepada seluruh tenaga medis, profesional kesehatan, dan akademisi yang terus berjuang untuk kesehatan bangsa.
"Terus semangat, perjuangan kita belum selesai," tutupnya. (*)
Berita Lainnya
Pj Gubri Resmikan Gedung Eks Tungku Uang Akhmad Martinoes di Pekanbaru
Pemprov Riau Simulasi Program Makan Siang Gratis di SMKN 1 Tambang Kampar
Harga TBS Kelapa Sawit Mitra Plasma Naik Jadi Rp 3.730/Kg Pekan Ini
Nilai Tukar Hasil Pertanian di Riau Naik Signifikan
Riau Berpotensi Diguyur Hujan Lebat Hari Ini
Komitmen Menjaga Lingkungan, PHR Sumbang Aksi Nyata Melalui Donasi dan Penanaman Bibit Pohon
Pj Gubri Resmikan Gedung Eks Tungku Uang Akhmad Martinoes di Pekanbaru
Pemprov Riau Simulasi Program Makan Siang Gratis di SMKN 1 Tambang Kampar
Harga TBS Kelapa Sawit Mitra Plasma Naik Jadi Rp 3.730/Kg Pekan Ini
Nilai Tukar Hasil Pertanian di Riau Naik Signifikan
Riau Berpotensi Diguyur Hujan Lebat Hari Ini
Komitmen Menjaga Lingkungan, PHR Sumbang Aksi Nyata Melalui Donasi dan Penanaman Bibit Pohon