Warga Hulu Kuantan: Kami Sudah Muak Dengan Pemerintahan Kuansing Saat Ini
H Halim-Sardiyono bersama warga Hulu Kuantan
RIAUIN.COM- Warga di Kecamatan Hulu Kuantan sudah merasa bosan dengan janji-janji Pemerintahan Kuansing saat ini. Setiap berjanji selalu mengingkari.
"Pembangunan yang dijanji-janjikan tak satu pun yang ditepati. Kami warga Hulu Kuantan terus terang sudah muak dengan pemerintahan Kuansing yang sekarang," kata salah seorang tokoh masyarakat Lubuk Ambacang, Nofrijon saat berpidato saat acara kampanye dialogis pasangan Halim- Sardiyono (HS), Selasa (22/10/2024) kemarin.
Nofrijon menjelaskan penyebab murkanya warga Hulu Kuantan terhadap pemerintahan semasa Suhardiman Amby hanya terkesan membohongi-bohongi masyarakat. Tapi hasilnya nol besar.
"Janji ingin membangun jembatan gantung di Sungai Pinang, mau mengaspal jalan Air Angek sampai Koto-Kombu, mengaspal jalan ke Sumpu, mau membangun akses jalan ke Batang Koban, sampai detik ini nol besar. Tak satu pun yang terealisasi. Apa pemerintahan seperti ini pantas untuk dilanjutkan," kata Nofrijon.
Dia berharap warga Hulu Kuantan membuka mata dan telinga. Carilah pemimpin yang benar-benar peduli dengan penderitaan warga Hulu Kuantan. "Kalau ada orang kita ngapain pilih yang lain," ujarnya.
Sardiyono kata Nofrijon, salah satu tokoh Kuantan Mudik Lama yang pantas untuk diperjuangkan oleh warga Hulu Kuantan. Karena Sardiyono adalah bagian dari Warga Hulu Kuantan. "Pak Sardiyono mengerti dengan kondisi Hulu Kuantan karena beliau adalah bagian dari masyarakat Hulu Kuantan. Sekarang kita tak perlu takut-takut lagi, tak ada guna kita mempertahankan pemerintahan yang suka bohong kepada warga," ujarnya menerangkan.
Sementara itu, koordinator pemenangan HS Kecamatan Hulu Kuantan Musa Ali Dt Gindo Sati merasa geli dengan klaim pihak sebelah yang mengatakan calon lain akan menang telak di Hulu Kuantan.
"Itu jelas bohong dan tak dasar. Sebab, tim relawan HS yang sudah memiliki kartu di Hulu Kuantan sudah mencapai angka 3600 orang banyaknya, sementara DPT Hulu Kuantan hanya berkisar 7000 an. Itu baru relawan. Dan sampai saat ini tim relawan kita masih terus berupaya untuk mencari dukungan. Makanya kami berani mengatakan klaim mereka itu adalah klaim sepihak yang tak mendasar," tuturnya.
Sementara itu, Tokoh Masyarakat Hulu Kuantan Satria Mandala Putra dalam orasinya mengatakan tidak salah jika bapak dan ibu serta anak muda Hulu Kuantan memilih Paslon Halim-Sardiyono menjadi Bupati Kuansing 2024-2029. Ia yakin jika Paslon HS menjadi Bupati maka pembangunan jalan dan sarana penunjang lainnya akan lebih gampang dikomukasikan.
“Saya yang mewakili bapak dan ibu di DPRD, tentu akan mudah jika meminta ‘jatah’ pembangunan daerah ini dan melanjutkan pembangunan jalan yang terhenti saat ini,”kata Satria, yang juga Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Kuansing.
Sedangkan Calon Wakil Bupati Kuansing Sardiyono menjamin jika terpilih akan disegerakan pengaspalan jalan yang tertunda karena tidak dilanjutkan oleh pemerintahan saat ini. Pembangunan jalan-jalan penghubung desa akan disegerakan agar mobilitas masyarakat menjadi mudah dan perekonomian terus bergerak. Pembangunan dan perawatan jalan ke lokasi objek wisata yang ada seperti objek wisata Air Panas Alam dan lainnya.
“Jika jalan diperbaiki dan objek wisata dirawat dengan baik, tentu akan mendatangakan pengunjung dan perekonomian masyarakat sekitar akan bangkit,” katanya
Sementara itu, Calon Bupati Kuansing H. Halim dalam orasi mengisahkan rencananya dulu yang telah dimulai untuk membangun kesejahteraan masyarakat Hulu Kuantan khususnya masyarakat Desa Tanjung Modang dan Sumpu.
Kala itu, Halim berupaya membangun kebun sawit untuk masyarakat. Hanya saja, kisah Halim, ada sebagian masyarakat yuang menolak. Sementara masyarakat yang menolak ternyata sudah punya kebun puluhan hektar. Akhirnya niat tulus Halim membangun kebun untuk masyarakat gagal atau tidak jadi direalisasikan.
“ Coba kalau kebun itu jadi direalisasikan, masyarakat sekarang sudah sejahtera,” ujar Halim mengenangkan kegagalan itu.
Dari kisah itu, Halim menjanjikan jika terpilih nanti akan membangun kebun untuk masyarakat di Hulu Kuantan. Kalau dulu kata Halim, dirinya bukan bupati tapi sudah berencana membangun kebun untuk masyarakat. Kalau terpilih nanti, janji membangun kebun itulah yang akan kami realisasikan.
"Masyarakat tak perlu lagi berharap jadi pegawai honorer. Punya kebun dan sudah Sejahterah," pungkas Halim. (hen)
Berita Lainnya
Kapolsek Lubuk Batu Jaya Sosialisasi Stop Narkoba, Jaga Integritas dan Netralitas
Halim - Sardiyono Berpotensi Sapu Bersih Suara di Kecamatan Sepanjang Aliran Sungai Kuantan
Poros Perubahan Semakin Nyata, Kampanye Halim - Sardiyono Ubah Lapangan Bola Kaki Cerenti Jadi Lautan Manusia
Mobil Anggota DPRD Kuansing Reky Fitro Dilempar OTK, Kaca Pecah
Long March Sebagai Bentuk Perlawanan, Generasi Milenial dan Gen Z Arahkan Dukungan ke Halim - Sardiyono di Pilkada Kuansing
Berdasarkan Data Pemilih yang Terkumpul, Paslon HS Yakin Menang di Tujuh Kecamatan
Kapolsek Lubuk Batu Jaya Sosialisasi Stop Narkoba, Jaga Integritas dan Netralitas
Halim - Sardiyono Berpotensi Sapu Bersih Suara di Kecamatan Sepanjang Aliran Sungai Kuantan
Poros Perubahan Semakin Nyata, Kampanye Halim - Sardiyono Ubah Lapangan Bola Kaki Cerenti Jadi Lautan Manusia
Mobil Anggota DPRD Kuansing Reky Fitro Dilempar OTK, Kaca Pecah
Long March Sebagai Bentuk Perlawanan, Generasi Milenial dan Gen Z Arahkan Dukungan ke Halim - Sardiyono di Pilkada Kuansing
Berdasarkan Data Pemilih yang Terkumpul, Paslon HS Yakin Menang di Tujuh Kecamatan