Dukung Halim - Sardiyono, Ketua PAC PAN Cerenti Mengundurkan Diri
PWI Pusat-LSPR Institute Gelar Pelatihan Pers Kampus, Mahasiswa Antusias
Zulkifli Gani Ottoh: Hendry Ch Bangun Sah Sebagai Ketua Umum PWI
Alami Kerusakan, Tugu Zapin di Jalan Sudirman Pekanbaru Segera Diperbaiki
RIAUIN.COM - Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau segera mencarikan solusi untuk memperbaiki Tugu Zapin, di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru.
Langkah tersebut dilakukan mengingat sudah ada beberapa bagian dari Tugu Zapin yang mengalami kerusakan. Hal itu disampaikan Kepala Dinas PUPR-PKPP Riau, M Arief Setiawan melalui Kepala Bidang Cipta Karya Thomas Larfo Diemeira, Ahad (10/12/2023).
Thomas membenarkan adanya beberapa bagian dari Tugu Zapin yang hilang dan rusak karena ulah oknum tidak bertanggung jawab.
"Ya, kita sudah lakukan kroscek secara langsung. Memang ada beberapa bagian dari Tugu Zapin yang mengalami kerusakan karena diambil oleh oknum tidak bertanggung jawab. Tapi segera kita carikan solusinya," katanya.
Ditanyakan mengenai kerusakan yang dimaksud, Thomas menerangkan ada pada bagian tugu yang hilang dan sudah dikomunikasikan dengan aparat penegak hukum. Hal ini juga sudah ditindaklanjuti sesuai mekanisme yang berlaku.
Kondisi tersebut, lanjut Thomas, memang merusak nilai estetika dari kondisi tugu yang berada di Jalan Jenderal Sudirman itu. Namun, diharapkan ke depan ada solusi, baik jangka pendek maupun jangka panjang dalam menuntaskan persoalan tersebut.
"Intinya sudah kita cek langsung. Tapi akan kita pelajari dan carikan opsi-opsi solusinya. Intinya bagaimana aset tersebut dapat kembali berfungsi dan mendukung dalam komitmen memperindah kawasan protokol di Ibukota Provinsi Riau," tutupnya. (*)
Berita Lainnya
Ikut Rakor Bersama Bawaslu, Pj Gubernur Rahman Hadi Tegaskan ASN Netral di Pilkada Riau
4.075 Pencari Kerja Sudah Daftar, Job Fair 2024 di Pekanbaru Membludak
Beruang Madu Muncul di Pemukiman Warga di Pematang Pudu, Tim BBKSDA Riau Lakukan Penanganan
Sekdaprov Pimpin Apel di PUPR-PKPP, Ingatkan Tetap Kompak Bangun Riau Lebih Baik
Dinas PKH Riau Ungkap Hasil Investigasi Kerbau Mati di Kampar Tak Ada Tanda Penyakit Infeksius
Pj Gubri Sambut Kedatangan Kafilah Riau yang Tiba di Pekanbaru Kemarin
Ikut Rakor Bersama Bawaslu, Pj Gubernur Rahman Hadi Tegaskan ASN Netral di Pilkada Riau
4.075 Pencari Kerja Sudah Daftar, Job Fair 2024 di Pekanbaru Membludak
Beruang Madu Muncul di Pemukiman Warga di Pematang Pudu, Tim BBKSDA Riau Lakukan Penanganan
Sekdaprov Pimpin Apel di PUPR-PKPP, Ingatkan Tetap Kompak Bangun Riau Lebih Baik
Dinas PKH Riau Ungkap Hasil Investigasi Kerbau Mati di Kampar Tak Ada Tanda Penyakit Infeksius
Pj Gubri Sambut Kedatangan Kafilah Riau yang Tiba di Pekanbaru Kemarin