Infotorial
Bupati Siak Serahkan Beasiswa BeTunas untuk 253 Anak Keluarga Miskin
Bupati Siak Alfedri menyerahkan beasiswa BeTunas.
RIAUIN.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak membantu 253 anak dari keluarga miskin melalui beasiswa BeTunas untuk melanjutkan pendidikan di sepuluh perguruan tinggi di Riau dan luar Riau.
Ke-253 anak tersebut melanjutkan pendidikan di Universitas Lancang Kuning sebanyak 26 orang, Politeknik Caltex Rumbai 20 orang, UIR 30 orang, BTP Batam 50 orang, Kampus IIQ Jakarta tiga orang, Universitas Tazkia Bogor tujuh orang, Universitas Hayam Wuruk Perbanas Surabaya 26 orang, dan UPI Bandung satu orang.
"Melalui program beasiswa BeTunas ini banyak anak-anak Siak bisa mewujudkan harapan orang tua dan meningkatkan ekonomi keluarga," kata Bupati Siak Alfedri di Siak, Selasa (13/8/2024).
Ia mengatakan program beasiswa BeTunas adalah harapan untuk menciptakan generasi penerus bangsa berkualitas sesuai program pemerintah yakni mempercepat pembangunan sumberdaya manusia dalam program investasi jangka panjang untuk mewujudkan generasi emas 2045.
Melalui program beasiswa BeTunas ini diyakini Siak mampu melahirkan SDM yang mampu bersaing dengan memiliki SDM yang tangguh dan berkualitas.
"Pemberian beasiswa BeTunas atau program satu keluarga satu sarjana ini pilihan program Siak untuk menyiapkan generasi emas pada 2025, sekaligus dalam upaya menghadapi tantangan ke depan yang semakin ketat," pungkasnya. -inf
Berita Lainnya
Libatkan Ormas Pemuda Pancasila, Polsek Minas Gelar Cooling System Jelang Pilkada 2024
Kapolsek Sabak Auh Silaturahmi dengan Mupika dan Tokoh Masyarakat, Wujudkan Pilkada 2024 Aman dan Damai
Bhabinkamtibmas Kampung Bunsur Polsek Sungai Apit Rutin Sambang Warga Kegiatan Cooling System Pilkada 2024
Upaya Cooling System Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Kandis Tingkatkan Kegiatan Sambang Kampung
Kapolsek Kandis Edukasi Berita Hoax dengan Ormas Ikatan Pemuda Minang Riau
Ciptakan Pilkada Damai, Polsek Sungai Apit Laksanakan Sambang Warga
Libatkan Ormas Pemuda Pancasila, Polsek Minas Gelar Cooling System Jelang Pilkada 2024
Kapolsek Sabak Auh Silaturahmi dengan Mupika dan Tokoh Masyarakat, Wujudkan Pilkada 2024 Aman dan Damai
Bhabinkamtibmas Kampung Bunsur Polsek Sungai Apit Rutin Sambang Warga Kegiatan Cooling System Pilkada 2024
Upaya Cooling System Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Kandis Tingkatkan Kegiatan Sambang Kampung
Kapolsek Kandis Edukasi Berita Hoax dengan Ormas Ikatan Pemuda Minang Riau
Ciptakan Pilkada Damai, Polsek Sungai Apit Laksanakan Sambang Warga