Disketapang Pekanbaru Fokus Kembangkan Kemandirian Pangan di 2025

Kepala Disketapang Pekanbaru Maisisco
RIAUIN.COM - Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Kota Pekanbaru menegaskan komitmennya untuk mengembangkan program kemandirian pangan pada 2025. Langkah awal dimulai dengan penerbitan Surat Edaran Wali Kota 2024 yang menginstruksikan penanaman pangan di semua tingkatan pemerintahan, dari kecamatan, kelurahan, hingga tingkat RT.
“Kami telah menyebarkan instruksi ini ke seluruh kecamatan dan kelurahan. Jika dijalankan dengan intensif, kami yakin kemandirian pangan dapat tercapai. Ini bukan hanya soal ketahanan pangan, tetapi juga membangun semangat kebersamaan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Kepala Disketapang Pekanbaru, Maisisco, setelah mengikuti acara Gerakan Menanam Bersama dalam rangka mendukung Kemandirian Pangan di lahan SICANTIG, Kelurahan Agrowisata, Kecamatan Rumbai Barat, Jumat (17/1/2025).
Untuk semakin mendorong partisipasi masyarakat, Pemko Pekanbaru akan menggelar lomba antar kecamatan terkait implementasi program ketahanan pangan. Kecamatan dengan hasil terbaik akan mendapatkan penghargaan.
“Kami akan memberikan penghargaan kepada kecamatan yang berhasil menjalankan program ketahanan pangan dengan baik. Rencananya, penghargaan ini akan diberikan pada perayaan ulang tahun Pekanbaru pada Juni atau Juli mendatang,” jelas Maisisco.
Dengan program ini, Pemko Pekanbaru berharap tidak hanya menciptakan kemandirian pangan, tetapi juga memperkuat kolaborasi antara masyarakat dan pemerintah demi kestabilan pangan di masa depan. Pemko optimistis langkah ini akan berdampak positif terhadap perekonomian lokal serta meningkatkan ketahanan pangan di seluruh wilayah. (*)
Berita Lainnya
DPRD Pekanbaru Siap Jalin Kerja Sama dengan Walikota Terpilih Atasi Banjir
Disperindag Pekanbaru Tegaskan Ketersediaan Gas Elpiji 3 Kilogram Aman
Sejak 3 Februari, 21 Puskesmas di Pekanbaru Mulai Laksanakan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Harga Gas Elpiji 3 Kilogram di Pekanbaru Tidak Ada Kenaikan, Tetap Rp18.000
Pastikan Tepat Sasaran, Dinsos Lakukan Penilaian Sebelum Salurkan Bantuan Bencana
Pemko Pekanbaru Mulai Integrasikan Program dengan Visi-Misi Walikota Terpilih
DPRD Pekanbaru Siap Jalin Kerja Sama dengan Walikota Terpilih Atasi Banjir
Disperindag Pekanbaru Tegaskan Ketersediaan Gas Elpiji 3 Kilogram Aman
Sejak 3 Februari, 21 Puskesmas di Pekanbaru Mulai Laksanakan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Harga Gas Elpiji 3 Kilogram di Pekanbaru Tidak Ada Kenaikan, Tetap Rp18.000
Pastikan Tepat Sasaran, Dinsos Lakukan Penilaian Sebelum Salurkan Bantuan Bencana
Pemko Pekanbaru Mulai Integrasikan Program dengan Visi-Misi Walikota Terpilih