Tenggelam di Sungai Batang Lubuh, Almahira Ditemukan Tewas

RIAUIN.COM - Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan seorang balita yang tenggelam di Sungai Batang Lubuh, Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Sabtu (19/11/2022).
Kepala Kantor SAR Pekanbaru I Nyoman Sidakarya mengatakan, korban ditemukan oleh Tim SAR Gabungan pada pukul 14.20 WIB dalam keadaan meninggal dunia.
"Korban ditemukan dalam kondisi sudah meninggal, dan langsung dievakuasi ke Puskesmas Kepenuhan," kata Nyoman.
Bocah berusia 3 tahun 6 bulan bernama Almahira Artha Mecca diketahui terseret arus pada Jum'at (18//11/2022) sekira pukul 17.00 WIB.
"Saat itu orangtua korban bersama anaknya sedang membersihkan jalan akses pengangkutan buah sawit dari pinggir Sungai Batang Lubuh yang di penuhi lumpur menggunakan mesin robin. Kemudian, berselang 10 menit, ibu korban tidak melihat anaknya lagi di pinggir sungai, pada saat itu ibu korban melaporkan kejadian tersebut ke warga untuk meminta bantuan," terang Nyoman.
Selanjutnya, Tim SAR Gabungan terdiri dari Kantor SAR Pekanbaru, Polsek Kepenuhan, Babinsa serta masyarakat melakukan pencarian sejak Sabtu pagi dengan radius 1 Km kearah hilir sungai.
"Akhirnya korban ditemukan sudah tak bernyawa dan dievakuasi ke Puskesmas Kepenuhan," tutup Nyoman.-dnr
Berita Lainnya
Masjid Raya An-Nur Provinsi Riau Gelar Perlombaan Semarak Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H
Pertamina Hulu Rokan Lamban Tangani Limbah, DLH Rohil Surati Ditjen GAKKUM-KLHK RI
Ketua Umum JMSI Berpartisipasi dalam BRJF 2024 di Chongqing
Ketum PWI Pusat Serahkan Kartu dan Piagam Anggota Kehormatan PWI kepada Pengacara Senior OC Kaligis
Pick Up Seruduk Tronton di Tol Pekanbaru-Dumai, Satu Tewas
Sedang Mandi di Sungai, Warga Desa Penjuru Inhil Nyaris Dimangsa Buaya
Masjid Raya An-Nur Provinsi Riau Gelar Perlombaan Semarak Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H
Pertamina Hulu Rokan Lamban Tangani Limbah, DLH Rohil Surati Ditjen GAKKUM-KLHK RI
Ketua Umum JMSI Berpartisipasi dalam BRJF 2024 di Chongqing
Ketum PWI Pusat Serahkan Kartu dan Piagam Anggota Kehormatan PWI kepada Pengacara Senior OC Kaligis
Pick Up Seruduk Tronton di Tol Pekanbaru-Dumai, Satu Tewas
Sedang Mandi di Sungai, Warga Desa Penjuru Inhil Nyaris Dimangsa Buaya