Ini Tiga Nama Pengganti Ketua DPRD Inhu

RIAUIN.COM- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Inhu telah menetapkan tiga nama pengganti Samsudin selaku Ketua DPRD Inhu, pasca telah disetujui permohonan pengunduran dirinya, awal tahun 2020. Nama-nama tersebut akan disampaikan ke DPP Partai Golkar.
"Tiga nama tersebut akan kita sampaikan ke DPP Partai Golkar melalui DPD Partai Golkar Riau untuk mendapatkan persetujuan," kata Ketua DPD Partai Golkar Inhu Arsyadi SH, akhir pekan kemarin.
Ketiga nama tersebut adalah Budi Susanto Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Inhu, Elda Suhanura, Sekretaris Komisi III DPRD Inhu dan Jamalan Mulyono, anggota Komisi IV DPRD Inhu.
Penetapan ketiga nama, berdasarkan keputusan rapat pleno DPD Partai Golkar Inhu yang dihadiri pengurus DPD Partai Golkar Riau, yang digelar Minggu (11/7/2021) di Rengat.
Sebagaimana diketahui,
Ketua DPRD Inhu, Samsudin telah mengajukan surat pengunduran dirinya sejak Januari 2020 lalu. -gus
Tulis Komentar
Tweets by Riauincom
Berita Lainnya
Berikut 6 Nama Calon Anggota Bawaslu Riau Lanjut Fit and Proper Test
Diduga Tidak Transparan, Timsel Calon Anggota Bawaslu Riau Akan Digugat ke PTUN
Demokrat Buka Penjaringan Caleg, Putra-Putri Terbaik Kampar Diajak Bergabung
Ardo Optimis Demokrat Rebut Kursi Ketua DPRD dan Menang Pilkada Kampar 2024
Agung Nugroho Minta Kader Partai Demokrat Inhu Jalin Komunikasi dengan Masyarakat
Rakerda 2022, PKS Inhu Siap Kolaborasi Bangun Inhu
Berikut 6 Nama Calon Anggota Bawaslu Riau Lanjut Fit and Proper Test
Diduga Tidak Transparan, Timsel Calon Anggota Bawaslu Riau Akan Digugat ke PTUN
Demokrat Buka Penjaringan Caleg, Putra-Putri Terbaik Kampar Diajak Bergabung
Ardo Optimis Demokrat Rebut Kursi Ketua DPRD dan Menang Pilkada Kampar 2024
Agung Nugroho Minta Kader Partai Demokrat Inhu Jalin Komunikasi dengan Masyarakat
Rakerda 2022, PKS Inhu Siap Kolaborasi Bangun Inhu