KKN UR Sukses Berantas Stunting di Desa Sampurago
Nyaleg di Gerindra, Waka I DPRD Kuansing Diganti
Truk Pengangkut Kayu Terjungkal, Ilegal Loging Marak di HPT Sumpu
Laka Maut di Pasir Putih, Pengendara Becak Motor Dilindas Truk

RIAUIN.COM - Kecelakaan lalu lintas antara becak motor dan truk terjadi di Jalan Pasir Putih KM 8 Desa Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Selasa (16/5/2023) sekira pukul 07.00 WIB.
Dalam peristiwa itu, pengendara becak motor bernama Firmansyah (23) meninggal dunia.
Kabid Humas Polda Riau, Kombes Nandang Mukmin mengatakan, kecelakaan maut itu terjadi antara becak motor dengan truk Mercedes Benz BM 9408 CH yang dikemudikan GM (35).
"Becak motor BM 2124 RI yang dikendarai korban bergerak dari simpang Marpoyan ke arah Simpang Desa Baru .Sesampainya di lokasi kejadian, becak bergerak melebar kearah kanan jalan untuk mendahului truk yang dikemudikan GM," kata Nandang.
Dari arah berlawanan datang truk Hino BM 9251 YX yang dikemudikan MZ. Pengendara becak motor panik dan tidak dapat mengendalikan kendaraannya, sehingga bagian kiri becak menyenggol bagian kanan truk Mercedes Benz. Lalu, becak motor menabrak bagian depan kanan Hino BM 9251 YX," jelasnya.
Akibatnya, korban terjatuh ke aspal dan terlindas ban belakan bagian kanan truk Mercedes Benz.
"Diduga pengendara becak motor saat mendahului truk Mercedes Benz tidak melihat arus lalu lintas yang datang dari arah berlawanan," pungkasnya.
Kemudian, usai melakukan penyelidikan dan olah TKP, pengemudi truk Mercedes Benz inisial GM ditetapkan sebagai tersangka oleh pihak kepolisian.-dnr
Berita Lainnya
Dualisme Kepemimpinan Picu Bentrok Ormas di Jalan Riau Ujung
Dihantam Truk Tangki, 1 Pasien dalam Ambulans Tewas dan 4 Lainnya Luka
Tak Bisa Berenang, Pemuda di Bengkalis Tenggelam di Waduk
Tim SAR Cari Penambang Emas di Kuansing yang Tertimbun Longsor
Berburu Ayam Hutan, Pria di Bengkalis Tewas Tergantung di Pohon Sawit
Gudang Bank BCA Pekanbaru Terbakar, Api Diduga dari Puntung Rokok
Dualisme Kepemimpinan Picu Bentrok Ormas di Jalan Riau Ujung
Dihantam Truk Tangki, 1 Pasien dalam Ambulans Tewas dan 4 Lainnya Luka
Tak Bisa Berenang, Pemuda di Bengkalis Tenggelam di Waduk
Tim SAR Cari Penambang Emas di Kuansing yang Tertimbun Longsor
Berburu Ayam Hutan, Pria di Bengkalis Tewas Tergantung di Pohon Sawit
Gudang Bank BCA Pekanbaru Terbakar, Api Diduga dari Puntung Rokok