Dukung Halim - Sardiyono, Ketua PAC PAN Cerenti Mengundurkan Diri
PWI Pusat-LSPR Institute Gelar Pelatihan Pers Kampus, Mahasiswa Antusias
Zulkifli Gani Ottoh: Hendry Ch Bangun Sah Sebagai Ketua Umum PWI
Alumni FEB Unri Gelar Bakti Sosial, Ratusan Paket Sembako Disalurkan
RIAUIN.COM- Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Riau (Ikafe Unri) membagikan 184 paket sembako kepada masyarakat di Balai Sudirman, Jl Sudirman, Kota Pekanbaru, Jumat (29/3/2024). Penyaluran bantuan sosial bertema Ikafe Berbagi 2024 dibuka langsung Ketua Ikafe Unri Djonieri dan dihadiri Dekan Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB) Unri Alvi Furwanti Alwie beserta sejumlah pengurus.
Paket sembako yang dibagikan antara lain beras 10 kilogram, minyak goreng, mie instan, gula, susu, teh dan sirup. Ikafe Unri juga menggelar kegiatan amal ini di Kampus Bina Widya Panam dan sejumlah lokasi.
Menurut Ketua Ikafe Unri Djonieri, penyerahan paket sembako merupakan agenda rutin alumni Fakultas Ekonomi Unri setiap tahun di Bulan Ramadhan.
"Ikafe Unri melaksanakan program ini sejak 2022. Tahun ini, kami menyalurkan 184 paket sembako untuk warga yang membutuhkan," kata Djonieri.
Alumni Fakultas Ekonomi Unri tahun 1994 ini menjelaskan seluruh bantuan merupakan sumbangan atau donasi alumni berbagai angkatan.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada alumni yang sudah mendukung aksi sosial ini. Ini sebuah gerakan, bahwa kita peduli kepada warga yang memerlukan bantuan," kata Djonieri yang saat ini menjabat Kepala Departemen Pengaturan dan Pengembangan Industri Keuangan Non Bank Otoritas Jasa Keuangan RI.
Sementara Ketua Panitia Ikafe Berbagi Darwis Lubis mengungkapkan penerima paket sembako terdiri dari kaum dhuafa, anak yatim, warga usia lanjut dan keluarga alumni. Panitia mendata warga yang membutuhkan sembako dari berbagai kecamatan.
"Di antaranya juga ada dari kalangan mahasiswa. Tentunya kami berharap sembako ini meringankan beban masyarakat yang kesulitan ekonomi, khususnya di bulan Ramadhan," kata Darwis.
Salah seorang penerima sembako Farah Asyifah mengaku bantuan ini meringankan beban ekonominya. Farah mengucapkan terima kasih kepada Ikafe Unri yang sudah peduli pada keluarga di Pekanbaru.
"Semoga alumni Ikafe semakin sukses, selalu sehat dan dimudahkan rezekinya. Terima banyak atas bantuan ini," kata Farah.
Ikafe Berbagi 2024 dihadiri sejumlah pengurus, di antaranya Sekretaris Ikafe Unri Dadang Wahyudi, Ketua Harian Fuady Noer, Wakil Bendahara Hasrizal Hasyim dan Noviarma Siska, Ketua Departemen Pendidikan dan Pelatihan Muchlis Ishaq, Wakil Ketua 4 Sismeidinata serta Sekretaris Departemen Pengembangan UMKM Romi Hidayat. -rls
Berita Lainnya
Pertamina Hulu Rokan Lamban Tangani Limbah, DLH Rohil Surati Ditjen GAKKUM-KLHK RI
Ketua Umum JMSI Berpartisipasi dalam BRJF 2024 di Chongqing
Ketum PWI Pusat Serahkan Kartu dan Piagam Anggota Kehormatan PWI kepada Pengacara Senior OC Kaligis
Pick Up Seruduk Tronton di Tol Pekanbaru-Dumai, Satu Tewas
Sedang Mandi di Sungai, Warga Desa Penjuru Inhil Nyaris Dimangsa Buaya
Lakalantas di Tol Pekanbaru - Dumai, Satu Nyawa Melayang
Pertamina Hulu Rokan Lamban Tangani Limbah, DLH Rohil Surati Ditjen GAKKUM-KLHK RI
Ketua Umum JMSI Berpartisipasi dalam BRJF 2024 di Chongqing
Ketum PWI Pusat Serahkan Kartu dan Piagam Anggota Kehormatan PWI kepada Pengacara Senior OC Kaligis
Pick Up Seruduk Tronton di Tol Pekanbaru-Dumai, Satu Tewas
Sedang Mandi di Sungai, Warga Desa Penjuru Inhil Nyaris Dimangsa Buaya
Lakalantas di Tol Pekanbaru - Dumai, Satu Nyawa Melayang