Hadiri Isra Mi'raj Desa Bekawan, Ketua DPRD Inhil Ucapkan Terima Kasih

RIAUIN.COM- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) DR H Ferryandi ST MM MT menghadiri acara pada peringatan Isra Mi'raj 27 Rajab 1444 Hijriah di Desa Bekawan Kecamatan Mandah, Kabupaten Indragiri Hilir, Rabu (1/2/2023).
Peringatan Isra Mi'raj mendatangkan Penceramah Ustadz H Khusnaini SPdi dari Kuala Tungkal, turut dihadiri langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Inhil. Tokoh masyarakat, pemuda desa, majlis ta’lim, ibu-ibu yasinan dan tamu undangan lainnya.
Diawali Kades Desa Bekawan Dadang Saputra SE menyambut baik kedatangan Ketua DPRD Inhil. Kades Desa Bekawan menyampaikan selamat datang di Desa Bekawan Kecamatan Mandah Ketua DPRD Kabupaten Inhil, terima kasih atas kehadirannya menyempatkan waktu di kesibukannya.
"Sebagai kepala desa saya juga merasa bangga dan gembira, karena pada saat ini semua warga dapat berkumpul di tempat yang mulia ini, guna memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, dan sekaligus mendengarkan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz H Khusnaini SPdi dari Kuala Tungkal," ujarnya
Pada kesempatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Inhil DR H Ferryandi menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemuda dan masyarakat Desa Bekawan yang sudah mengundang untuk hadir di acara Isra Mi’raj kali ini.
Dikatakannya lagi, Isra’ Mi’raj yang dilaksanakan merupakan momen untuk bersilaturahmi dan bersama-sama memikirkan bagaimana Desa Bekawan bisa berkembang dan berjalan dengan baik.
"Terima kasih atas antusias masyarakat Desa Bekawan yang bisa hadir bersama-sama mengikuti peringatan Isra' Mi'raj 1444 Hijriah. Ini merupakan bukti kecintaan kita kepada Baginda Rasulullah, semoga kita selalu dalam lindungannya," ujarnya.
"Dan mari bersama sama untuk banyak bersyukur dan bersabar. Karena jama’ah masih diberikan nikmat kesehatan dan waktu luang untuk bisa hadir memperingati Isra Mi’raj. Selain nikmat sehat dan luang waktu, jama’ah juga memiliki nikmat Islam dan iman," tukasnya
Terakhir, Ketua DPRD Inhil mengajak masyarakat Desa Bekawan untuk terus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan. -adv
Berita Lainnya
Raih Lima Medali di Porprov X Riau, Tim Bulutangkis Inhil Bertabur Bonus Hingga Rp300 Juta
Harumkan Nama Sekolah, Dua Siswa SMAN 1 Tembilahan Ikut Latihan Bersama di Pelatnas Cipayung
Penuhi Aspirasi Masyarakat, Ferryandi Resmikan Jembatan di Dusun Sialang Dalam
Pererat Silahturrahmi Warga, Ferryandi Hadiri Isra Miraj di Desa Danau Pulai Indah
Hadiri Isra Miraj di Desa Batang Tumu, Ini Pesan Ferryandi
Isra Mi'raj di Desa Bagan Jaya, Ferryandi Sampaikan Hal Ini
Raih Lima Medali di Porprov X Riau, Tim Bulutangkis Inhil Bertabur Bonus Hingga Rp300 Juta
Harumkan Nama Sekolah, Dua Siswa SMAN 1 Tembilahan Ikut Latihan Bersama di Pelatnas Cipayung
Penuhi Aspirasi Masyarakat, Ferryandi Resmikan Jembatan di Dusun Sialang Dalam
Pererat Silahturrahmi Warga, Ferryandi Hadiri Isra Miraj di Desa Danau Pulai Indah
Hadiri Isra Miraj di Desa Batang Tumu, Ini Pesan Ferryandi
Isra Mi'raj di Desa Bagan Jaya, Ferryandi Sampaikan Hal Ini