Kanal

Masyarakat Inhil Diimbau Rutin Donor Darah

TEMBILAHAN, Riauin.com - Bupati Indragiri Hilir (Inhil), H Muhammad Wardan, mengimbau masyarakat rutin melakukan donor darah untuk membantu sesama. Donor darah juga menjamin ketersediaan stok daerah di Palang Merah Indonesia (PMI) Inhil.

Wardan menyatakan, pemerintah memberikan apresiasi atas kegiatan donor darah yang PMI  masyarakat maupun perusahaan. "Pemerintah mengapresiasi atas kegiatan kemanusiaan ini," ujar Wardan saat  membuka Musyawarah Kabupaten (Muskab) IV PMI, di Gedung Puri Cendana Tembilahan, Senin (21/8/2017).

Wardan mengatakan,  keberadaan PMI bukan hanya urusan donor darah saja tapi juga melakukan tugas kemanusiaan lainnya, seperti membantu saat terjadi bencana dan pembinaan relawan.  Dalam upaya menjamin ketersediaan stok darah di markas PMI, maka segenap lapisan masyarakat harus digerakkan budaya gemar donor darah.

"Kebiasaan mendonorkan darah di kalangan masyarakat harus digalakkan, terutama kalangan karyawan perusahaan dan instansi pemerintah. Tindakan ini sangat membantu ketersediaan stok darah bagi masyarakat lainnya yang membutuhkan," tutur Wardan.

Sekretaris PMI Provinsi Riau diwakili, Rina Ramli, menyebutkan, PMI harus bergerak cepat dan tepat saat ada yang membutuhkan pertolongan.  Ia juga berharap, Muskab  menghasilkan program-program kemanusiaan yang lebih baik lagi.

Ketua PMI Inhil, Hj Zulaikhah Wardan, mengatakan, tujuan PMI adalah meringankan penderitaan sesama manusia yang karena bencana maupun hal lainnya tanpa memandang suku, agama, dan golongan. Pergerakan PMI merupakan pengamalan dari Pancasila yaitu sila ke-2 yang berbunyi Kemanusiaan yang adil dan beradab.

Ia juga memaparkan kegiatan pokok PMI Inhil yang terbagi dalam empat bidang. Bidang itu adalah bidang mengembangan organisasi dan sumber daya manusia, bidang penanggulangan bencana, bidang sosial kesehatan masyarakat dan transfusi darah, serta bidang kerja sama. (hrc)

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler