Kanal

Ini 10 Kota di Indonesia yang Punya Kecepatan Internet Tertinggi

RIAUIN.COM - Berdasarkan data yang dirilis oleh Speedtest Global Index dari Ookla, terungkap 10 kota di Indonesia dengan koneksi internet broadband paling tercepat.

"Jakarta menunjukkan kecepatan download rata-rata tercepat melalui pita lebar di antara kota-kota terpadat di Indonesia selama Q3-Q4 2020 pada 28,86 Mbps," kata Ookla dalam laporannya yang dikutip Tekno Liputan6.com.

Kecepatan download rata-rata di kawasan ibu kota terpaut lumayan jauh dari Bekasi di posisi kedua dengan kecepatan 24.79 Mbps. Di posisi kesepuluh ada kota Surabaya dengan kecepatan download rata-rata 19.91 Mbps.

Tak hanya itu, Jakarta juga paling unggul dalam hal kecepatan rata-rata upload yang mencapai 20,28 Mbps.

Namun di aspek latensi, Bandung mengungguli Jakarta dengan latensi paling singkat, yakni 14ms. Sementara koneksi internet pita lebar di Jakarta memiliki latensi 16 ms, sama seperti di Depok.

Berikut uraiannya, dengan format Kota - kecepatan download dalam mbps/kecepatan upload dalam mbps.

Jakarta - 28,86/20,28
Bekasi - 24,79/16,3
Depok - 23,56/10,51
Palembang - 23,32/12,03
Semarang - 22,94/17,32
Medan - 22,93/12,64
Tangerang - 22,7/10,22
Bandung - 22,31/11,59
Makassar - 20,6/9,67
Surabaya - 19,91/10,55

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler