Kanal

Tim Penjaringan Puji Pemikiran Dheni Kurnia

DIHARI kedua tahapan seleksi di DPD PDI Perjuangan Riau tak kalah ramai dengan hari sebelumnya. Merupakan hari terakhir tahapan fit and propertest tersebut salah satunya diikuti Ketua PWI Privinsi Riau, H Dheni Kurnia dan seorang kader partai banteng moncong putih tersebut, Marheylin.

Pada paparannya dihadapan tim penjaringan yang diketuai Sekretaris DPD PDI P Riau, Syafruddin Poti, Dheni menjelaskan mengenai pemikirannya untuk membawa Kota Pekanbaru menjadi kota pendidikan yang unggul di Pulau Sumatera.  Terhadap pemikirannya tersebut, Poti memuji hasil uji kelayakan dan kepatutan Dheni.

"Kami memuji pemikiran Pak Dheni Kurnia tentang Kota Pekanbaru kedepan. Kalau ingin mendapatkan walikota yang inovatif, tegas dan humanis, kami pikir beliaulah orangnya. Mudah-mudahan hasil keputusan partai berpihak kepadanya," ujar Poti.

Dheni yang mengenakan kemeja putih datang sekitar pukul 11.00 wib didampingi Sekretaris PWI Provinsi Riau, Eka Putra Nazir dan Ketua LBH PWI Riau, Sugiharto. Usai mengikuti fit and propertest Dheni menjelaskan, salah satu upaya memperbaiki aparatur pemerintahan dilingkungan Pemko Pekanbaru dengan memformat ulang kualitas sumberdaya manusia pemerintah di daerah, khususnya Pekanbaru.

Selain mengenai pendidikan, Dheni juga memaparkan mengenai ekonomi kerakyatan yang sekarang bergeser dijuasai pengusaha retail. Kekuatan ekonomi di suatu daerah haruslah berlandaskan ekonomi kerakyatan.

"Bangkitkan kembali ekonomi rakyat yang mulai kurang diperhatikan pemerintah sekarang ini. Hidupkan kembali pasar-pasar rakyat, warung-warung rakyat," jelas Dheni.

Evaluasi izin retail seperti Alfamaret dan Indomaret di Pekanbaru. "Kita harus berhati-hati dengan kekuatan ekonomi kapitalis yang dapat mematikan usaha ekonomi rakyat," papar Dheni. Sol

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler