Kanal

Warga Mengeluh, Jalan Jenderal Pekanbaru Langganan Banjir

RIAUIN.COM - Banjir setinggi lutut orang dewasa terjadi di Jalan Jenderal, Kelurahan Labuh Baru Timur, Kecamatan Payung Sekaki, Kota Pekanbaru, Senin (25/4/2022).

Dari pantauan Riauin.com di lokasi, terdapat beberapa titik banjir parah di sepanjang Jalan Jenderal. Titik terparah tepat di depan masjid Al-Muhajidin yang mengakibatkan arus lalu lintas menjadi macet parah. Selain itu, banjir parah juga merendam Jalan Perwira, Jalan Bintara dan Jalan Angkasa.

Menurut salah seorang warga bernama Zulhendri, pemandangan banjir seperti ini sudah kerap kali terjadi disaat musim penghujan. Menurutnya, debit air yang banyak tidak mampu ditampung oleh parit disepanjang jalan kar na sudah tersumbat.

"Banjir sejak subuh tadi, pokoknya setiap hujan pasti banjir," ujarnya.

Menurut Zulhendri, banjir ini sudah kerap terjadi sejak lama, namun pihak dari pemerintah Kota Pekanbaru sepertinya tidak peduli dengan kondisi tersebut.

"Parit tidak sanggup menampung kucuran air, sudah lama kami keluhkan tapi kayaknya pihak pemerintah kota tidak peduli lagi," jelasnya.

Dikatakannya, banjir mulai memenuhi jalan dan kediaman warga sejak pukul 05.30 WIB pagi. Ia menjelaskan, akibat banjir ini, warga mengalami kerugian materil yang cukup banyak, terutama peralatan rumah tangga, perabot hingga perangkat elektronik jadi rusak terkena air.

Zulhendri menyebut, parit yang berada di Jalan Arengka I atau Jalan Soekarno Hatta tidak berfungsi sebagaimana mestinya, sehingga menyebabkan air dari kawasan itu meluber sampai ke lokasi ini.

"Parit di Jalan Arengka I itu sama sekali tidak ada fungsinya, udah dibikin kolam sama warga, sulitkah untuk menjelaskannya. Kalau udah parit itu bagus, insyaallah mungkin airnya tidak kemari, soalnya daerahnya rendah kemari dari pada disana," jelasnya.

Menurut pengakuannya, hingga saat ini Pemerintah Kota Pekanbaru belum pernah membersihkan parit di Jalan Perwira tersebut, sehingga banjir ini terus berulang setiap hujan terjadi.-dnr

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler