Kanal

Sosialisasi Produk, PT Taspen Gandeng Pemkab Inhu dan Bank Mantap

RIAUIN.COM - Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hulu (Inhu) bersama PT Taspen (Persero) dan Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) menggelar sosialisasi produk ketaspenan dan layanan klim otomatis (LKO) bagi pegawai negeri sipil yang memasuki batas usia pensiun Tahun 2022 di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupateb Inhu, Kamis (24/2/2022) bertempat di Kantor Bupati Inhu.

Kegiatan sosialisasi ini dihadiri oleh Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan pelatihan Daerah (BKP2D) Inhu Soebrantas, SP, Manager Bank Mandiri Taspen Pekanbaru Yanrizal, Manager Layanan PT Taspen Persero cabang Pekanbaru Theofilus Amfotis dan sejumlah PNS peserta Taspen yang memasuki pra pensiun tahun 2022 se Inhu.

Bupati Inhu, Rezita Meylani Yopi diwakili Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKP2D) Inhu, Soebrantas, SP menyampaikan, Pemkab Inhu selalu berupaya memberikan pelayanan publik yang berbasis digital online. Hal ini sesuai dengan terwujudnya visi misi Bupati Inhu yaitu Keterpaduan Peningkatan SDM Unggul Berdaya Saing.

"Saya mengharapkan sosialisasi ini dapat memberikan pemahaman lebih lanjut serta dapat memberikan solusi yang mudah dalam kepengurusan masa pensiun untuk tahun ini serta tahun-tahun selanjutnya." ujar Soebrantas. 

Sinergi antara Pemkab Inhu dan PT Taspen Persero serta Bank Mantap merupakan langkah awal untuk memberikan pemahaman akan hak, kewajiban dan prosedur pengurusan bagi peserta Taspen, sebut Soebrantas.

Smentara itu, Manager Bank Mantap Cabang Pekanbaru Yanrizal menyampaikan secara sistem Bank Mantap memiliki layanan membantu PNS yang ingin mengurus masa pensiun langsung ke PT Taspen Persero serta Bank Mantap. Bank Mantap juga memiliki produk unggulan yang jika membuka rekening tidak ada minimal saldo.

"Jadi PNS daerah tidak lagi repot-repot ke Pekanbaru mengurus masa pensiun, cukup datang ke Bank Mantap. Bank Mantap siap membantu melayani kepengurusan peserta taspen" jelas Yanrizal.

Usai menggelar sosialisasi, dilanjutkan penyerahan secara simbolis Surat Keputusan (SK) dan Tabungan Hari Tua yang diberikan oleh Kepala BKP2D Soebrantas, SP kepada PNS yang sudah memasuki pensiun.-Gus

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler