Kanal

Hadapi Pemilu 2024, Ketua DPD Golkar Rohul Serahkan SK Pengurus Kecamatan

RIAUIN.COM - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Rokan Hulu H Sari Antoni SH menyerahkan surat keputusan (SK) sejumlah Pengurus Kecamatan (PK).

Hal ini terlihat pada acara Pra Rakerda, Selasa (8/2/2022) di Sekretariat Partai Golkar Kabupaten Rokan Hulu.

Hadir pada acara tersebut Ketua DPD Partai Golkar Rohul H Sari Antoni SH, Ketua Harian Rusli SSos MSi, Sekretaris Nono Patria Pratama SE, Bendahara
H Zulkarnain SSos serta para ketua dan sekretaris PK Golkar di Rohul. Terlihat juga serta seluruh organisasi sayap Partai Golkar Rohul.

Ketua Harian Partai Golkar H Tengku Rusli Ssos pada acara itu mengatakan Pra Rakerda tersebut bertujuan untuk menyusun berbagai kegiatan untuk menghadapi Rapat Kerja Daerah (Rakerda). 

Rakerda rencananya akan dilaksanakan pada 20 Februari 2022 mendatang di Hotel Sapadia Rohul. Ketua DPD I PG Riau Drs H Samsuar MSi yang juga sebagai Gubernur Riau dijadwalkan bakal hadir 

"Rakerda  akan kita laksanakan di Hotel Sapadia pada tanggal 20 Februari mendatang, yang mana setiap PK Kecamatan akan mengutus 3 orang sebagai perwakilan," ujar Rusli yang juga sebagai mantan Anggota DPRD Rohul itu.

Pada Pra Rakerda Partai Golkar Rohul juga akan membahas strategi menghadapi Pemilu tahun 2024 mendatang.

Rusli juga menyampaikan, untuk membantu masyarakat, para kader Golkar akan memberikan bantuan sembako berupa beras sebanyak satu ton. Rinciannya 250 kilogram untuk warga Kecamatan Kabun, 250 kilo untuk Kecamatan Ujungbatu, dan 500 kilo untuk Kecamatan Rambah.

Rusli berharap kepada seluruh Pengurus dan para Kader agar bekerja sama saling bahu membahu untuk membantu kelancaran Rakerda ini. - yus

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler