Kanal

Rumah Sakit di Bypass Padang Terendam Banjir, Pasien Aman, Warganet Kirim Doa

RIAUIN.COM - Hujan deras yang melanda Kota Padang sejak Rabu sore, (18/8/2021) mengakibatkan banjir disejumlah wilayah.

Beberapa titik yang direndam banjir yakni kawasan bypass Padang, Kecamatan Jondul Rawang, Lubuk Minturun, Berok Siteba, Air Dingin, dan Dadok Tunggul Hitam dan Koto Tangah.

Salah satu titik banjir yang parah adalah di jalan bypass Kelurahan Air Pacah Kecamatan Koto Tangah. Banjir yang merendam wilayah tersebut mencapai ketinggian hingga pinggang orang dewasa. 

Hingga pukul 22.40 WIB, hujan masih belum berhenti sehingga salah satu rumah sakit swasta yang terletak di wilayah itu terendam banjir.

Tidak hanya menggenangi halaman parkir, air bahkan telah masuk ke dalam ruangan rumah sakit. Namun, pasien di rumah sakit dipastikan aman. 

Hal ini disampaikan oleh Pengawas Rumah Sakit Islam Siti Rahmah Afdhal Amran, di Padang, Kamis, 19 Agustus 2021. Ia mengatakan bahwa air sempat masuk ke ruangan dengan ketinggian 10 sentimeter namun tidak menggangu pelayanan medis rumah sakit.

"Saat banjir terjadi malam tadi air sempat masuk ke dalam dengan ketinggian sekitar 10 sentimeter, namun tidak mengganggu pelayanan medis rumah sakit," kata Dewan Pengawas Rumah Sakit Islam Siti Rahmah Afdhal Amran, di Padang, Kamis, 19 Agustus 2021. 

Lebih lanjut Afdhal mengatakan, sekira pukul 01.00 WIB, lokasi terdampak banjir mulai dibersihkan. 

Ia menambhakan, akibat genangan air tesebut, tidak ada pemindahan pasien karena genangan air hanya sampai di ruang layanan administrasi. 

"Saat air mulai naik sekitar pukul 21.00 WIB, kami langsung mengamankan barang-barang penting yang ada di lokasi," ujarnya.

Berdasarkan video yang diunggah oleh akun Instagram @info.minang, sejumlah warganet ikut merasa prihatin dengan musibah banjir ini, mereka turut memanjatkan doa agar musibah banjir yang melanda segera surut.

"sampai masuk rs," tulis @dery_prima

"Ya Allah. Surutlh bjir dan redakn hujn mu y rabb," tulis @najmu_khayla_shmkn.

"Semoga hujan segera berhenti dan banjir segera surut...tetap waspada dunsanak," tulis admin.

Ditempat terpisah, tim dari BPBD Padang yang turun ke wilayah Anak Air Koto Tangah, melakukan evakuasi terhadap sejumlah warga yang masih terjebak dengan menggunakan perahu karet. 

Seluruh warga yang terdampak banjir tersebut di evakuasi ke lokasi yang lebih aman.

Berdasarkan data dari BPBD Kota Padang daerah yang dilanda bencana banjir yakni wilayah Bungo Pasang Kebun dengan ketinggian air mencapai 90 sentimeter, di Sungai Lareh tepatnya di perumahan Safa Marwah, ketinggian air hingga 75 sentimeter.

Selanjutnya wilayah Tanjung Aua Balai Gadang, Gunung Sarik, Kampung Berok, Batipuh Panjang Kecamatan Koto Tangah, hingga Lapas Air Dingin Anak Aia tak luput dari genagan banjir hingga mencapai ketinggian 1 meter. -dn

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler