Kanal

Setelah Merawat PDP Covid-19, Tenaga Medis di Siak Dinyatakan Tertular

SIAK, RiauIN - Seorang petugas medis yang bekerja di RSUD Tengku Rafian Siak dinyatakan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) virus Corona (Covid-19). Petugas itu mengalami gejala mirip Covid-19 setelah merawat salah seorang PDP di rumah sakit tersebut.

"Iya, ada satu petugas medis yang ditetapkan PDP karena timbul gejala meriang, batuk dan flu setelah merawat PDP Covid-19. Sekarang sudah diisolasi di RSUD Siak," kata Direktur RSUD Tengku Rafian Siak, dr Benny Chairuddin, Senin (20/4) malam.

"Kita sedang menunggu hasil swab-nya, petugas itu sudah dirawat sekitar 5 hari," tambahnya.

Kasus Covid-19 di Kabupaten Siak hingga Senin (20/4), tercatat 17 PDP, diantaranya 5 orang telah sembuh, 9 sedang dirawat dan 3 meninggal. Untuk kasus positif tercatat 1 orang. Sedangkan ODP 2.587 orang.(nal).

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler