Subhanallah, Megahnya Masjid Ikon Serambi Mekah Riau


Sabtu, 29 Desember 2018 - 12:35:12 WIB
Subhanallah, Megahnya Masjid Ikon Serambi Mekah Riau
Bangkinang, Riauin.com - Wisata religi ke Riau, kamu wajib datang ke Masjid Al-Ikhlas. Masjid yang berada di Kampar ini menjadi ikon Serambi Mekah nya Riau.

Kabupaten Kampar memang di kenal sebagai Serambi Mekahnya Riau. Selain mayoritas penduduknya menganut agama Islam rata-rata penduduk di Kampar juga sudah menjadikan pakaian Muslim sebagai pakaian sehari-harinya. Bahkan banyak bangunan di Kampar yang di upayakan mirip dengan yang ada di Mekah. Salah satunya adalah Masjid AL-Ikhlas yang berada di kompleks Islamic Center Kota Bangkinang.

Masjid ini juga sekaligus Ikonnya Serambi Mekah Provinsi Riau. Terletak di tengah-tengah Kota Bangkinang masjid ini mempunyai Area yang sangat luas sekitar 1,5 Hektar.

Bangunan masjid yang didominasi berwarnah coklat dan kuning keemasan ini terlihat megah dari berbagai sisi. Terlihat dari bentuk bangunannya sangat jelas kalau masjid ini mengandung seni aksitektur Timur Tengah. Bukan hanya itu, Masjid ini juga mempunyai taman yang di lengkapi kolam,gazebo dan juga Ka'bah replika yang menambah keindahan Area masjid Al-Ikhlas ini.

Ketika mulai memasuki Masjid kita akan di sambut oleh koridor panjang dengan tiang-tiang, Koridor ini menyimbolkan perjalanan panjang sebelum menuju hakikat ilahi.

Ketika sudah sampai di ujung karidor kita akan bertemu dengan pintu masuk yang menjulang tinggi, dan dari sini pula kita bisa melihat hamparan luasnya ruangan masjid. Ruangan masjid ini di isi dengan mihrab yang di lengkapi dengan mimbar untuk tempat khatib berkhotbah, selain itu masjid ini juga punya ruangan khusus dilantai atas yang di gunakan untuk tempat menyelengarakan berbagai acara islami masyarakat Kota Bangkinang.

Yang paling membuat saya terkesan ketika masuk kedalam Masjid Al-Ikhlas ini adalah kubahnya yang berupa curuk besar yang di lukis warna warni dan juga ada beberapa tiang-tiang besar bercorak emas yang membuat Masjid ini terlihat sangat megah.

Saya masuk bertepatan datangnya waktu salat Ashar dan saya pun memutuskan untuk sekalian menunaikan salat berjamaah di Masjid Al-Ikhlas yang menjadi ikon serambi Mekah ini.

Salat kami di imami salah seorang yang cukup membuat hati saya tersentuh. Rasanya saya seperti sedang menunaikan salat di Mekah saja. Jamaah yang di masjid ini juga sangat antusias sampai memenuhi shaf baris terdepan.

Setelah selesai sholat sayapun mengambil berapa foto dan mengelilingi kawasan dalam hingga luar Masjid Al-Ikhlas. Keindahan masjid ini memang sangat pantas di nobatkan sebagai destinasi wisata religi terbaik di Riau.

Tertarik untuk berkunjung ke sini? Jika kamu sedang berada di Riau cukup mudah kok untuk menuju ke sini, karena lokasinya yang sangat strategis dan berada tepat di tengah pusat Kota Bangkinang. Terletak ditepi jalan raya penghubung Provinsi Riau dan Sumatera Barat.

Destinasi ini juga Cocok banget buat para traveler yang ingin menikmati wisata religi. Lokasinya hanya sekitar 59 km dari Pekanbaru. Buat kamu yang datang dari luar Riau dan tidak punya kendaraan pribadi tengang, karena sekarang sudah ada forum sewa mobil dari Tiket.com yang akan mengurus transfortasi kamu untuk menuju ke berbagai destinasi wisata yang ada di Riau bahkan bisa mengantar kamu hingga ke pelosok mana pun di seluruh Indonesia. (detik)