Pembina SBAI Tim Garuda Jaya Buka Seleksi Pemain U-16


Jumat, 25 Mei 2018 - 06:04:55 WIB
Pembina SBAI Tim Garuda Jaya Buka Seleksi Pemain U-16
TAPUNG, Riauin.com - Pembina Sepak Bola Anak Indonesia (SBAI) Tim Garuda Jaya U-16 tahun 2018 Yuyun Hidayat secara resmi membuka seleksi pemain U-16 untuk bertanding di Vietnam yang dipusatkan di lapangan Bola Kaki Desa Trimanunggal, Kecamatan Tapung, Kamis (25/5/18).

Pembukaan yang dihadiri oleh Manejer, Pelatih dan seluruh pengurus Tim Garuda Jaya U-16 ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Turut hadir juga Ketua PSSI Kabupaten Kampar, Sekcam Tapung, serta Para Kepala Desa di Kecamatan Tapung.

Sebanyak 50 (lima puluh) anak mengikuti seleksi yang nantinya akan dipilih 5 (lima) pemain, dan selanjutnya diikutsertakan lagi dalam seleksi tingkat Kabupaten, setelah penjaringan pemain tingkat Kecamatan selesai dilaksanakan.

"Seleksi ini kita agendakan di seluruh kecamatan se kabupaten kampar, bagi pemain yang lolos seleksi di kecamatan, nantinya kita kumpulkam untuk kembali mengikuti seleksi nasional di stadion tuanku tambusai kampar," kata Manejer Tim, Muhammad Dhani.

Dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat atas atensi yang luar biasa serta kepada Pemerintah Desa Trimanunggal atas kerjasama yang baik untuk pembukaan seleksi ini.

Sementara itu, Pembina Tim Garuda Jaya U-16,Yuyun Hidayat, dalam sambutannya mengatakan bahwa seleksi ini murni tanpa ada pengaruh ataupun permintaan dari pihak manapun, untuk meloloskan pemain tertentu sebagai skuad Garuda Jaya U-16.

"Selama ini kita rasakan seleksi pemain Timnas ataupun ajang pencarian bakat sepakbola itu tidak sampai untuk kita yang di desa ini. Informasinya juga hanya untuk kawasan kota saja. Maka dari itu ketika kita dipercaya untuk membawa Tim Garuda Jaya U-16 ini, kita sudah sepakati bahwa pencarian pemain itu kita harus turun hingga ke desa-desa," ungkapnya.

Seleksi yang dipimpin langsung oleh Pelatih Kepala Tim Garuda Jaya U-16 berlangsung cukup ketat. Adapun materi yang diberikan ialah dasar-dasar dalam bermain sepak bola.

Dalam durasi waktu 2 Jam untuk seleksi telah berhasil mendapat 5 (lima) pemain diantaranya, Anjar, Setia Nofanto, Mustadir, Halif Habibatul dan Ilham. Seleksi ini dijadwalkan berlangsung mulai 24 Mei hingga 8 Juni 2018.(afni)