Ilustrasi
RIAUIN.COM - PT Ella Pratama Prakasa (EPP), perusahaan pengangkut sampah di Pekanbaru, kini menyediakan fasilitas trans depo di Palas, Rumbai, untuk mempermudah angkutan sampah mandiri membuang sampah di lokasi tersebut.
Manajer Umum PT EPP, Budi, menjelaskan bahwa pihaknya kembali menjalin kemitraan dengan Pemerintah Kota Pekanbaru untuk meningkatkan pelayanan pengangkutan sampah. Trans depo di Palas disediakan agar kendaraan kecil seperti dump truck dan pick-up bisa langsung membongkar sampah tanpa harus menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA), sementara pengangkutan dari trans depo ke TPA dilakukan dengan dump truck besar.
Budi mengungkapkan bahwa permasalahan sampah yang terus terjadi bukan hanya akibat tumpukan sampah, tetapi juga disebabkan oleh ketidaktertiban angkutan mandiri dalam membuang sampah. Akibatnya, tempat pembuangan sementara (TPS) yang sebelumnya bersih kembali terisi timbulan sampah.
"Fasilitas trans depo ini diharapkan bisa mengurangi tumpukan sampah yang muncul di luar TPS. Ini adalah bagian dari kerjasama kami dengan angkutan mandiri agar Pekanbaru tetap bersih," jelas Budi, Kamis (9/1/2025).
Selain itu, EPP juga berkomitmen untuk menyelesaikan masalah sampah yang ada, dengan melakukan langkah-langkah ekstra seperti gotong royong pada 4 Januari lalu, penggunaan alat berat di beberapa TPS, dan penambahan ritasi pengangkutan sampah. (*)