Mahasiswa Desak Jaksa Usut Proyek Payung Elektrik Mesjid An-Nur Pekanbaru


Rabu, 12 Juli 2023 - 18:12:34 WIB
Mahasiswa Desak Jaksa Usut Proyek Payung Elektrik Mesjid An-Nur Pekanbaru

RIAUIN.COM - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Riau menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau, Rabu (12/7/2023) siang.

Dalam aksi ini mereka menuntut kejelasan kasus proyek payung elektrik di Mesjid An-Nur Kota Pekanbaru yang bermasalah.

Ali Junjung Daulai, Wakil Ketua I PKC Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Riau mengungkapkan, proyek payung elektrik senilai Rp 42 miliar APBD Riau di pekarangan Masjid Raya An-Nur Pekanbaru, Riau, diduga dikorupsi.

"Diketahui, renovasi dan pembuatan payung elektrik Masjid An-Nur Pekanbaru tak kunjung tuntas. Padahal, proyek itu sesuai kontrak harus selesai pada akhir Desember 2022 lalu. Proyek tak kunjung tuntas setelah dua kali diberi perpanjangan waktu," katanya.

Untuk itu, PKC PMII mendesak Kejati Riau untuk mendalami keterlibatan M Arief Setiawan selaku Kadis PUPR PKPP pada proyek tersebut.

"Meminta agar Kejati Riau serius dalam penanganan hukum yang bersih dan berkeadilan. Kami jua mendesak Kejati Riau bersama Polda Riau untuk menelusuri dugaan keterlibatan aparat penegak hukum dalam kegiatan dan melindungi setiap oknum dan pengerjaan proyek di PUPR PKPP Riau," tegasnya.

Sementara itu, Kasi Penerangan dan Hukum (Penkum) Kejati Riau, Bambang Heripurwanto menegaskan bawah pihaknya mengapresiasi dan menerima pernyataan sikap dari mahasiswa untuk disampaikan kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Riau.

"Kami mengapresiasi aksi damai yang dilakukan rekan-rekan mahasiswa. Selanjutnya pernyataan sikap ini akan kami sampaikan kepada pimpinan," ujarnya.