Tiba di Pekanbaru, Besok Estafet Kirab Pemilu 2024 Digelar di CFD


Sabtu, 27 Mei 2023 - 16:02:40 WIB
Tiba di Pekanbaru, Besok Estafet Kirab Pemilu 2024 Digelar di CFD Iring-iringan kendaraan estafet Kirab Pemilu 2024 dari Kota Dumai, Sabtu (27/5/2023) mulai bergerak menuju Kota Pekanbaru. | Foto : kpu

RIAUIN.COM- Setelah tujuh hari di Kota Dumai, estafet Kirab Pemilu 2024 yang sebelumnya  diterima KPU Kota Dumai dari KPU Kabupaten Labuhan Batu Sumatera Utara pekan lalu, Sabtu (27/5/2023) bergerak menuju Kota Pekanbaru. Direncanakan besok, Minggu (28/5/2023) arak-arakan estafet kirab Pemilu 2024 digelar di area Care Free Day (CFD) Jalan Gajah Mada Pekanbaru pukul 06.30 WIB.

"Estafet kirab yang membawa 18 (delapan belas) bendera parpai politik peserta Pemilu 2024 ini, Sabtu (27/5/2023) akan diteruskan ke Kota Pekanbaru," ungkap Ketua KPU Riau Ilham Muhammad Yasir melalui sambungan telepon.

Iring-iringan estafet kirab dari Kota Dumai menuju Kota Pekanbaru akan melalui jalan lintas Dumai-Pekanbaru (Non Tol), karena sepanjang jalan yang dilalui kirab, akan dilakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang hari dan tanggal pemungutan suara Pemilu 2024, ajakan menggunakan hak pilih, cek status pemilih melalui akses  laman cekdptonline.kpu.go.id

"Seremoni serah terima estafet kirab di Kota Pekanbaru ini bersempena dengan peringatan hari jadi Kota Pekanbaru ke 239," pungkas Ilham.

Sementara itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pekanbaru akan menyemarakkan estafet kirab Pemilu 2024 di Pekanbaru. Kota Bertuah  dengan menggunakan atribut warna maroon.  

"Kita akan menggelar carnaval dengan mengarak 18 bendera partai politik peserta pemilu keliling kota Pekanbaru. Arak-arakan akan melibatkan seluruh adhoc KPU Pekanbaru dari semua jenjang. PPK hingga PPS. Dalam arak-arakan nanti, mereka akan mengenakan seragam warna maroon. Pokoknya akan kita 'maroonkan' nanti Pekanbaru," kata Ketua Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) KPU Kota Pekanbaru, Dra Yelli Nofiza MM, Sabtu (23/5/2023).

"Agar lebih semarak, ceremonial kirab Pemilu 2024 kita barengkan dengan launching peringatan Hari Jadi Kota Pekanbaru. Itu juga bentuk support Pemko Pekanbaru terhadap kirab Pemilu 2024 di Pekanbaru," ungkap Yelli.

Kirab Pemilu 2024 bertujuan untuk memperkenalkan bendera partai politik peserta Pemilu kepada masyarakat. Selain itu, menyosialisasikan hari 'H' pemungutan suara, yakni 14 Februari 2024.

"Dengan kirab ini, diharapkan masyarakat lebih tahu apa-apa saja partai politik peserta pemilu. Termasuk juga agar masyarakat yang punya hak pilih tahu kapan menyalurkan hak pilihnya," ujar Yelli. -rls, vie

Estafet kirab Pemilu 2024 di Pekanbaru akan berlangsung hingga Sabtu (3/6/2023). Selama tujuh hari di Pekanbaru. Selama itu, KPU Pekanbaru juga mengisi Kirab Pemilu dengan rangkaian kegiatan.

Kegiatan tersebut antara lain adalah sosialisasi tentang pemilu di tiga kecamatan di Pekanbaru. Sosialisasi ini menghadirkan peserta dari unsur tokoh perempuan, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh agama.

"Sosialisasi ini dilakukan di hari kedua dan ketiga. Kemudian di hari berikutnya akan dilakukan sosialisasi di pusat-pusat keramaian, seperti pasar dan mal. Di agenda ini akan didirikan tenda cek DPT online. Jadi bagi masyarakat bisa cek apakah sudah masuk di DPT atau belum. Caranya adalah cek ke DPT online. Diharapkan ini akan meningkatkan angka partisipasi pemilih di Pemilu nanti," kata Yelli.