Truk Sawit Overload Ancam Jalan Siak-Bungaraya yang Baru Diaspal, Dishub Segera Gelar Razia


Selasa, 10 Januari 2023 - 17:54:02 WIB
Truk Sawit Overload Ancam Jalan Siak-Bungaraya yang Baru Diaspal, Dishub Segera Gelar Razia Petugas Dishub Siak bersama pihak kepolisian menggelar razia truk ODOL, beberapa waktu lalu./foto:ist.

RIAUIN.COM - Jalan lintas antar kecamatan dari Siak menuju Bungaraya selesai diaspal Dinas Pekerjaan Umum (PU) Tarukim tahun 2022. Tentunya, perbaikan infrastruktur jalan ini sangat membantu masyarakat. Sebab, setiap hari selalu dipenuhi pengendara guna menunjang aktifitas.

Namun, kondisi jalan mulus itu terancam rusak. Pasalnya, puluhan truk melebihi kapasitas (overload) yang membawa buah sawit dari PT Teguh Karsa Wana Lestari (TKWL) bebas melewati jalan kabupaten itu. 

"Iya bang, setiap hari truk sawit lewat jalan lintas Siak-Bungaraya ini. Kalau dibiarkan, tentu jalan yang mulus ini cepat rusak," kata Wahyu, warga Buantan Besar kepada Riauin.com, Selasa (10/1/2023).

Menanggapi persoalan itu, Kepala Dinas Perhubungan Siak Junaidi melalui Kepala Bidang (Kabid) Lalulintas (Lalin) Kodrat Mahendra mengatakan, pihaknya dalam waktu dekat menggelar razia untuk menertibkan kendaraan Over Dimensi Over Loading (ODOL) di Kabupaten Siak.

"Iya, sesuai instruksi bupati, kita dalam waktu dekat akan mengadakan razia. Titik razianya tergantung lokasi yang banyak ODOL. Kegiatan ini juga masuk 
dalam rencana kerja Dishub terkait penertiban ODOL melalui razia penumpang dan barang (Penumbar)," kata Kodrat menjawab Riauin.com, Selasa sore.

Persoalan ODOL ini menjadi masalah klasik di Kabupaten Siak. Sebab, untuk membawa buah sawit, perusahaan harus melewati jalan kabupaten yang dibangun Pemkab Siak. Di sisi lain, keberadaan perusahaan sawit juga berdampak positif terhadap perekonomian masyarakat. 

Namun, kondisi di lapangan, terlihat puluhan truk pembawa sawit selalu melebihi kapasitas, sehingga jalan yang dilewati cepat rusak. 

"Jalan kabupaten hanya kelas III, cuma mampu menahan beban maksimal 9 ton. Kalau muatan truk sawit yang overload itu lebih 10 ton, tentu jalan-jalan yang dilewati truk sawit cepat rusak. Ini yang akan kita tertibkan," kata Kodrat.

"Wajar saja masyarakat khawatir jalan Siak-Bungaraya kembali rusak. Sebab, jalan itu baru diperbaiki Dinas PU Tarukim. Untuk itu dalam waktu dekat kita akan melakukan razia melibatkan aparat kepolisian dan TNI," pungkasnya.(*)