advertorial

Cegah Stroke, Masyarakat Inhil Diimbau Jaga Kesehatan


Kamis, 15 Desember 2022 - 08:24:02 WIB
Cegah Stroke, Masyarakat Inhil Diimbau Jaga Kesehatan

RIAUIN.COM- Seluruh masyarakat Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) diajak untuk turut berperan aktif dalam menjaga kesehatannya agar terhindar dari berbagai serangan penyakit, seperti stroke.

Imbauan tersebut disampaikan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Puri Husada Tembilahan, dr Saut Pakpahan melalui Ketua Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Astika Kusuma Dewi SKM terkait dengan peringatan Hari Stroke Sedunia tahun 2022, baru-baru ini.

Dikatakannya, ada sejumlah upaya yang dapat dilakukan untuk mencegah penyakit stroke, diantaranya dengan menghindari beberapa perilaku yang kurang baik dan berpengaruh buruk bagi kesehatan, seperti mengkonsumsi alkohol secara berlebihan, merokok, obesitas dan kurang konsumsi buah dan sayur.

"Karenanya, terapkan pola hidup bersih dan sehat dalam kehidupan sehari-hari sebagai upaya pencegahan dini terhadap serangan penyakit-penyakit," ujar Astika.

Dijelaskannya, stroke terjadi apabila pembuluh darah otak mengalami penyumbatan atau pecah. Akibatnya, sebagian otak tidak mendapatkan pasokan darah untuk membawa oksigen yang diperlukan tubuh, sehingga mengalami kematian sel atau jaringan.

Penyakit stroke ini dapat dideteksi secara cepat oleh masyarakat dan mudah dikenali, yakni wajah nampak terkulai. Pada tanda ini, wajah seseorang akan terlihat tidak simetris.

Kemudian, lemahnya satu sisi tangan yang terjadi secara tiba-tiba, seperti saat seseorang beraktivitas dan salah satu lengan sulit untuk digerakkan atau tidak mampu terangkat secara simetris (tidak sama dalam suatu ukuran tertentu), dapat diduga orang tersebut tersuspek stroke.

Selain itu, orang yang mengalami stroke cenderung sulit untuk berbicara, berbicara tidak jelas atau bahkan menjadi cadel (sulit melafalkan suatu kata), sehingga tidak bisa berkomunikasi dengan baik.

Karenanya, kepada masyarakat yang apabila telah mengenali tanda-tanda tersebut pada seseorang, diimbau untuk segera membawanya ke ruang UGD (Unit Gawat Darurat) di rumah sakit terdekat.

"Kenali gejalanya, kalau ada yang seperti itu segera bawa ke UGD rumah sakit. Makin cepat ditangani, makin baik hasilnya," kata Astika.

Adapun tips yang dapat diterapkak untuk mencegah penyakit stroke, diantaranya hindari asap rokok, tingkatkan konsumsi sayur dan buah, serta cek kesehatan secara rutin.

Selanjutnya, yang tidak kalah penting dilakukan dalam kehidupan sehari-hari adalah berolahraga secara teratur, seperti aerobik minimal 3 kali seminggu, serta kurangi makanan asin dan bergaram. -adv