Coffee Morning dengan Wartawan, Kamsol Risau Hujan di Bangkinang 


Sabtu, 01 Oktober 2022 - 23:08:52 WIB
Coffee Morning dengan Wartawan, Kamsol Risau Hujan di Bangkinang  Penjabat Bupati Kampar, Kamsol. | Foto : dok riauin

RIAUIN.COM-  Penjabat Bupati Kampar, Kamsol mengaku risau bila hujan mengguyur Kota Bangkinang. Hal itu ia sampaikan di hadapan para wartawan saat ngopi pagi bersama, di Balai Bupati, Jumat (30/9/2022) kemarin.

"Kalau hujan mulai turun, sudah mulai pula saya deg-degan. Risau saya. Ini banjir pula, warga kebanjiran. Kasihan," ujar Kamsol.

Kamsol mengaku sedang fokus mengatasi banjir yang kerap terjadi di Bangkinang Kota. Ia mengatakan, banjir yang terjadi di Bangkinang Kota berbeda dengan banjir yang terjadi di Kota Pekanbaru.

"Banjir di Bangkinang Kota ini berbeda dengan banjir di Kota Pekanbaru. Di Kota Bangkinang ini kondisi lebih tinggi dari sungai, kalau Pekanbaru lebih rendah," ujar Kamsol.

Dengan kondisi seperti itu, Kamsol yakin banjir di Kota Bangkinang lebih mudah diatasi. Ada banyak cara untuk mengatasi luapan air di Bangkinang Kota. 

Pertama, sebut dia, banjir bisa diatasi, dengan cara aliran air dipotong di daerah atas, sebelum air sampai dan masuk ke selokan di tengah kota. Kedua membuat shortcut (pintasan) air di hilir sehingga air cepat masuk ke Sungai Kampar.

Seperti yang diketahui publik, saat dilantik menjadi Penjabat Bupati Kampar, akhir Mei lalu, Kamsol diberi beberapa tugas prioritas. Satu dari tugas-tugas prioritas itu ialah mengatasi persoalan banjir di Bangkinang Kota yang semakin akut.

Ia beberapa kali turun langsung ke lokasi banjir. Hal ini ia lakukan untuk melihat langsung seperti apa kondisi ril di lapangan. Namun faktanya, hingga kini banjir masih terus terjadi bila hujan lebat mengguyur Bangkinang Kota dan sekitarnya di atas satu jam.-naz