Bermain Bersama Teman, Bocah Perempuan Hanyut di Sungai Kuansing


Kamis, 11 Agustus 2022 - 10:42:57 WIB
Bermain Bersama Teman, Bocah Perempuan Hanyut di Sungai Kuansing Tim SAR Lakukan Pencarian bocah hanyut di Sungai Kuantan/foto:Humas Kantor SAR Pekanbaru

RIAUIN.COM - Seorang bocah perempuan bernama Ririn Umaiyah (7) dilaporkan tenggelam di Sungai Batang Kuantan Desa Teluk Pauh Kecamatan Cerenti Kabaupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Rabu (10/8/2022) sekira pukul 13.00 WIB.

Kepala Kantor SAR Pekanbaru, I Nyoman Sidakarya mengatakan, pihaknya menerima informasi dari BPBD Kuansing bahwa seorang anak perempuan yang sedang bermain di sungai dengan 4 orang temannya telah hanyut terbawa arus.

"Diduga karena sungai terlalu dalam, korban tenggelam dan terbawa arus. Sampai dengan saat ini pencarian masih dilakukan oleh masyarakat setempat dengan hasil nihil," kata I Nyoman, Kamis (11/8/2022).

Selanjutnya, pada Rabu sore kemarin sekira pukul 18.45 WIB Tim Rescue Kantor SAR Pekanbaru  diberangkatkan menuju lokasinkejadian.

"Pada pukul 03.22 WIB dini hari, Tim Rescue Kantor SAR Pekanbaru tiba di lokasi mwlakukan berkoordinasi dan bergabung dengan tim di lapangan. Tim SAR gabungan akan melaksanakan pencarian dengan melakukan penyisiran kearah hilir sungai sejauh 4 Km dari lokasi," ucapnya.

Untuk mencari korban, Tim SAR  Gabungan menggunakan alat Aqua Eye. Namun, hingga berita ini dirilis, proses pencarian korban sedang berlangsung dengan melibatkan BPBD Teluk Kuantan yang menurunkan kurang lebih 20 personil. dnr