Tabrakan Toyota Raize dan Avanza di Rumbai Pekanbaru, 2 Penumpang Luka-luka


Rabu, 06 April 2022 - 19:24:16 WIB
Tabrakan Toyota Raize dan Avanza di Rumbai Pekanbaru, 2 Penumpang Luka-luka Tabrakan antara Toyota Raize denga Avanza di Rumbai, Pekanbaru/foto:screenshoot

RIAUIN.COM - Dua mobil terlibat kecelakaan di Jalan Paus tepatnya dekat Pondok Ikan Bakar Sambalado Kecamatan Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru, Rabu (6/4/2022) sekira pukul 13.20 WIB.

Kasat Lantas Polresta Pekanbaru AKP Angga Wahyu Prihantoro dalam keterangan tertulisnya via WhatsApp mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi antara mobil Toyota Avanza BM 1425 EN dengan Toyota Raize BM 1256 YB yang mengakibatkan, 1 orang penumpang dari masing-masing mobil mengalami luka.

"Kejadian berawal ketika mobil Toyota Raize yang dikemudikan Ibrohim Abdurrohman dengan membawa satu orang penumpang bernama Winda Fathima bergerak di Jalan Paus yang datang dari arah barat menuju timur," Ujar Angga Wahyu, Rabu sore.

Kemudian, lanjut Angga, dari arah berlawanan, datang Mobil Toyota Avanza yang dikemudikan oleh Demetrius Paroloan membawa seorang penumpang Winda Fathima. Sesampainya di dekat Pondok Ikan Bakar Sambalado, saat memasuki jalur kanan Toyota Raize warna kuning tersebut bertabrakan dengan Toyota Avanza.

Akibat dari kejadian itu, pengemudi Toyota Raize mengalami luka dimulut dan rahang. Korban lalu dilarikan ke RS Ibnu Sina Pekanbaru. Sementara, penumpang Toyota Avanza bernama Ermina mengalami sakit pada dada kiri dan bengkak dikaki bagian kiri. Hermina kemudian dibawa ke klinik BMC Pekanbaru untuk mendapatkan perawatan.

Saat ini, kejadian Laka Lantas tersebut masih dalam penyelidikan pihak kepolisian. Kerugian dalam musibah ini diperkirakan mencapai Rp20 juta.-dnr