Kursi Baru DPRD Pekanbaru Diangkut Vendor, Ketua PABHR: Memalukan!


Senin, 27 Desember 2021 - 22:39:43 WIB
Kursi Baru DPRD Pekanbaru Diangkut Vendor, Ketua PABHR: Memalukan! Sejumlah kursi dan barang-barang di gedung DPRD Pekanbaru diangkut vendor. F: istimewa

RIAUIN..COM - Ketua Pusat Advokasi dan Bantuan Hukum Riau (PABHR), Edwar Pasaribu SH, menyebut diangkatnya sejumlah kursi dan perlengkapan di DPRD Kota Pekanbaru merupakan kejadian yang sangat memalukan. 

"Sampai vendor mengangkut kursi dan perlengkapan di DPRD Pekanbaru. Kenapa harus terjadi seperti itu. Sangat memalukan!" kata Edwar Pasaribu, Senin (27/12/2021). 

Tentu saja, kata Edwar, kejadian itu akan menjadi perhatian publik dan dikhawatirkan bakal mengganggu kinerja dan citra anggota Dewan Kota. Untuk itu, dia berharap DPRD Kota menyelesaikan persoalan ini demi kebaikan semua.

DPRD Kota Pekanbaru seharusnya menjadi tempat rakyat untuk menyampaikan aspirasi dan membantu menyelesaikan persoalan yang dialami rakyatnya. Sayangnya, kenapa di DPRD Kota Pekanbaru, ada persoalan yang terjadi, tetapi belum selesai.

Mestinya, persoalan ini dapat dicarikan solusinya. "Bagaimana mencarikan solusi untuk rakyat, jika permasalahan di rumah sendiri (DPRD, red) belum selesai dan belum ada solusinya," ujarnya.

Ketua PABHR juga meminta agar DPRD Kota dapat membuka dan menjelaskan persoalan ini kepada publik. "Publik berhak mendapatkan informasi yang terang dan jelas mengenai hal ini," tegas Edwar. - vie