Tim Komunitas Emak-emak Duri Beraksi Bantu Biaya Persalinan Warga Kurang Mampu


Senin, 06 September 2021 - 16:44:45 WIB
Tim Komunitas Emak-emak Duri Beraksi Bantu Biaya Persalinan Warga Kurang Mampu Tim KE2DB saat memberikan bantuan kepada warga kurang mampu yang habis melahirkan./foto:mika.

RIAUIN.COM - Meski baru seminggu dibentuk, tim Komunitas Emak-emak Duri Beraksi (KE2DB) melakukan kegiatan sosial peduli kepada masyarakat yang membutuhkan, Senin (6/09/2021).

Dimana, Tim KE2DB melakukan kunjungan ke RSUD Mandau, Kelurahan Air Jamban, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, untuk menyerahkan bantuan kepada Jenni Pipit Gultom yang baru saja melahirkan anak dengan operasi ceasar. 

"Alhamdullilah, kita membantu biaya operasi Ibu Jenni yang baru melahirkan. Semoga kegiatan sosial yang dilaksanakan tim KE2DB ini terus berlanjut," kata Ketua Tim (KE2DB) Ayu Suci Sabri kepada Riauin.com, Senin sore.

Keberadaan KE2DB ini, lanjut Ayu, murni dibentuk dengan tujuan untuk kegiatan sosial dengan membantu masyarakat yang kurang mampu.

"Semoga kegiatan sosial ini bisa terus kami lakukan untuk membantu masyarakat kurang mampu yang ada di Kabupaten Bengkalis, khususnya Kecamatan Mandau," pungkasnya.--mika.