Jelang Pilkades Serentak, 6 Desa di Inhu Sudah Bentuk Panitia Pemilihan


Senin, 14 Juni 2021 - 22:51:45 WIB
Jelang Pilkades Serentak, 6 Desa di Inhu Sudah Bentuk Panitia Pemilihan Camat Lirik Sani A (paling kanan) memimpin rapat koordinasi terbatas Pilkades serentak di Inhu. | F:Gus

RIAUIN.COM - Sebanyak enam desa di Kecamatan Lirik, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau, yang akan menggelar Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara serentak sudah membentuk kepanitiaan.

Keenam desa tersebut adalah Desa Banjar Balam, Desa Sukajadi, Desa Lambang Sari IV, Desa Lambang Sari V, Desa Lirik Area dan Desa Pasir Ringgit.

"Sesuai dengan tahapan Pilkades serentak tahun 2021, saat ini semua desa yang menggelar Pilkades sudah membentuk panitia Pilkades," kata Camat Lirik, Sani A, Senin (14/6/2021), usai menggelar rapat koordinasi terbatas tahapan Pilkades serentak.

Dijelaskan Sani, rapat koordinasi terbatas dihadiri enam orang ketua BPD dan Ketua Pilkades dan rakor tersebut juga dihadiri Danramil 04 Pasir Penyu, Kapolsek Lirik, Kasi Pemerintahan, dan  Pj Kades Banjar Balam, Sukajadi, Lambang Sari IV, Lambang Sari V, Lirik Area dan Pasir Ringgit.

Dalam arahannya Camat Lirik mengatakan, panitia yang telah dipilih oleh warga desa harus memahami tupoksinya

"Jauhi intervensi pihak-pihak luar. Pelajari berbagai acuan tentang Pilkades serta netral dalam bekerja nantinya," harap Camat Sani A. - gus