Bandara Palembang Terapkan GeNose, Gratis Selama Uji Coba


Selasa, 23 Maret 2021 - 07:23:54 WIB
Bandara Palembang Terapkan GeNose, Gratis Selama Uji Coba

RIAUIN.COM - Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang akan menerapkan penggunaan alat pendeteksi dini Covid-19, yakni GeNose.

Masyarakat akan tidak dipungut biaya saat dites selama masa uji coba berlangsung.

Executive General Manager Angkasa Pura II Bandara SMB II Palembang Tommy Ariesdianto mengungkapkan, penerapan sekaligus uji coba Genose akan dilakukan pada 27-30 Maret 2021. Sedikitnya ada enam unit alat yang disiapkan untuk memeriksa penumpang.

"Pelaksanaan uji coba alat Genose selama tiga hari akhir bulan ini. Ini untuk memudahkan pencegahan penyebaran virus corona," ungkap Tommy, Senin (22/3/2021).

Selama uji coba berlangsung, pihaknya membatasi penumpang yang dites sebanyak 100 orang per hari dan gratis. Setelah masa uji coba berakhir, pihaknya memberlakukan tarif Rp40.000 untuk sekali tes.

"Harganya sama dengan Angkasa Pura I. Tapi kami menunggu informasi selanjutnya," ujarnya.

President Director PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengatakan, pihaknya memandang perlu memberlakukan tes menggunakan Genose dengan tiga alasan keselamatan dan pencegahan penyebaran Covid-19.

Yakni aspek manusia dalam artian personel yang dibutuhkan sekaligus keahlian, proses sesuai SOP, dan fasilitas baik pendukung maupun keamanan.

"Kami akan bekerjasama dengan Kantor Kesehatan Pelabuhan dan memastikan Genose terintegrasi dengan eHAC sebagai aplikasi pengawasan pelaku perjalanan baik di rute domestik dan internasional, hasilnya bisa diinput secara digital," katanya. - tra