Warga Kubang Raya Keluhkan Tumpukan Sampah di Bahu Jalan


Selasa, 15 Desember 2020 - 11:51:22 WIB
Warga Kubang Raya Keluhkan Tumpukan Sampah di Bahu Jalan Tumpukan sampah di pinggir jalan raya kubang/foto: Riauin

RIAUIN.COM - Tumpukan sampah terlihat di pinggir Jalan Raya Kubang Desa Kualu, Kabupaten Kampar. Sampah ini sudah menimbulkan bau tidak sedap, bahkan tumpukan sampah sudah sampai ke bahu jalan.

"Sangat bau sekali karena sampah ini dibuang sembarangan dan dibiarkan menumpuk begitu saja tanpa ada yang mengangkutnya, sebagian ada juga yang sudah saya bakar," ujar Nadiono warga Desa Kualu kepada Riauin.com, Selasa (15/12/2020).

Menurutnya, sampah-sampah ini dibuang orang tak bertanggung jawab itu bukan lah warga sekitar. Karena setiap hari banyak orang dengan mengendarai sepeda motor sambil lewat melemparkan kantong plastik berisi sampah. 

Sekdes Desa Kualu, Zamzami membenarkan perihal tersebut. Dia menyebutkan, pihaknya telah melakukan berbagai upaya penanganan pencegahan agar sampah tidak dibuang di Jalan Kubang Raya tepatnya di depan Perum Griya Setia Nusa.

Mulai dari pemasangan tanda larangan, penjagaan bergantian oleh aparat desa dan kecamatan, pembersihan dengan menggunakan alat berat, penerapan denda dan sanksi sosial.

"Sudah berkali-kali kami melakukan upaya pembersihan dan penertiban bersama-sama dengan Pemerintah Kecamatan dan Badan Lingkungan Hidup (BLH). Pada tahun 2020 ini kami telah melakukan pembersihan menggunakan alat berat dan memasang tanda larangan di lokasi, namun kebiasaan membuang sampah di pinggir jalan ini terus terulang," ujarnya.

Kondisi ini bukan saja menjadi masalah pemerintah desa, tapi sudah menjadi persoalan warga. Diperlukan kesadaran dan dukungan masyarakat terhadap kebersihan lingkungan.  

"Kebanyakan sampah ini berasal dari rumah tangga,. Kalau dibiarkan terus akan banyak mengundang binatang penyebar penyakit, seperti lalat, tikus, kecoa dan nyamuk. Virus dari binatang ini menular pada manusia melalui bakteri, kuman dan parasit yang dapat menimbulkan berbagai macam penyakit seperti tetanus, hepatitis A, cacingan, demam berdarah, keracunan makanan, infeksi kulit, trachoma dan lain-lain," katanya.

Untuk mengatasi masalah ini, dibutuhkan kerjasama pro aktif dari  masyarakat dan berbagai pihak agar persoalan sampah ini tidak menimbulkan masalah baru dan mengancam kesehatan warga sekitar.-dan