Awas, Setiap Hari Setiap Hari Polres Kampar Razia Protokol Kesehatan


Senin, 05 Oktober 2020 - 10:03:34 WIB
Awas, Setiap Hari Setiap Hari Polres Kampar Razia Protokol Kesehatan

RIAUIN.COM -- Bagi masyarakat Kampar selalu disiplin terhadap Protokol Kesehatan. Pasalnya, Polres Kampar bersama Satgas Pemburu Teking Covid-19 setiap hari menggelar razia, baik siang maupun malam hari.

Kapolres Kampar AKBP Mohammad Kholid SIK yang dikonfirmasi melalui Kasubbag Humas Iptu Deni Yusra, Senin (5/10/2020), membenarkan hal ini.

Diakuinya, Satgas Pemburu Teking COVID-19 makin gencar mengadakan razia. Tidak itu saja masyarakat yang tidak mematuhi Protokol Kesehatan terutama yang tidak memakai masker, petugas memberikan sanksi antara lain berupa berupa teguran lisan dan tertulis serta sanksi kerja sosial.

"Tim Gabungan ini memang telah dijadwalkan setiap harinya melakukan Operasi Yustisi untuk penertiban pelanggar Protokol Kesehatan. Kita berharap dengan gencarnya penertiban ini dapat meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam menjalankan Protokol Kesehatan," tuturnya.

Menurut Deni, penertiban oleh Tim Gabungan Pemda Kampar bersama jajaran TNI-POLRI ini tidak hanya dilakukan di Kota Bangkinang namun seluruh wilayah kecamatan yang ada.

Para petugas gabungan ini juga tak bosan-bosannya mendatangi tempat-tempat keramaian dan fasilitas umum, guna menghimbau masyarakat agar selalu menerapkan Protokol Kesehatan, antara lain memakai masker, menjaga jarak dan sering mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

"Siang dan malam petugas gabungan ini melakukan operasi yustisi dalam rangka mendisiplinkan masyarakat untuk menerapkan Protokol Kesehatan sesuai Peraturan Bupati Kampar Nomor 44 Tahun 2020 tentang Penerapan Protokol Kesehatan," terang Kasubbag Humas Polres Kampar.

Namun berdasarkan pantauan di lapangan, terlihat kesadaran masyarakat dalam menerapkan Protokol Kesehatan terutama untuk penggunaan masker telah meningkat, semoga ke depan dapat diikuti oleh seluruh warga masyarakat yang tentunya akan berkontribusi dalam menekan penyebaran COVID-19.-tra