Samsung Galaxy S7 Resmi 'Mampir' Di Postel Indonesia


Senin, 18 Januari 2016 - 03:12:13 WIB
Samsung Galaxy S7 Resmi 'Mampir' Di Postel Indonesia Samsung Galaxy
SAMSUNG galaxy S7 memang cukup menyita perhatian terkait berbagai macam rumor yang beredar. Setelah bocoran AnTuTu yang muncul, fitur serupa Live Photos pada iOS kini rumor terbaru menyebutkan jika Samsung Galaxy S7 sudah hadir di Tanah Air.

Ya, apalagi kalau bukan mampir di Ditjen Postel Indonesia untuk diuji kelayakannya. Tak tanggung-tanggung kedua perangkat langsung mendarat di badan regulasi tersebut yakni Samsung Galaxy S7 serta Samsung Galaxy S7 edge dengan nomer model SM-930FD dan SM-935FD. Sebelumnya bocoran dari AnTuTu  mengungkap perangkat ini berseri G930.

Seperti kita ketahui pada model sebelumnya yakni flat screen Galaxy S6 dan curved S6 Edge masing-masing memiliki nomor model G920 dan G925. Sehingga sangat mungkin nomor model yang muncul di Ditjen Postel ini merupakan dua perangkat dari Galaxy S7. Embel-embel huruf F yang menyertainya kemungkinan besar diduga penggunaan chipset Exynos.

Sebelumnya sejumlah kabar juga mencuat bahwa Samsung bakal menggunakan dua prosesor berbeda untuk pasar yang berbeda yakni Qualcomm Snapdragon 820 serta Exynos 8890. Dengan begitu, bisa dikatakan bahwa Indonesia kedapatan Samsung Galaxy S7 berprosesor Exynos.

Seperti dilansir GsmArena, spek yang diusung Galaxy S7 dikabarkan bakal datang dalam 3 ukuran dan 4 model sekaligus. Salah satunya bakal menggunakan display 5.1 inci tanpa opsi curved.

Sementara Galaxy S7 Edge bakal memiliki layar lebih besar, yakni 5.5 inci dan tidak ada versi flat screen. Sedangkan Galaxy S7+ bakal dilengkapi display lebih besar lagi, 6 inci dan menjadi model satu-satunya dengan opsi dua layar.

Untuk resolusi layarnya berkualitas QHD Super AMOLED display, RAM 4GB. Pada bagian kamera utamanya beresolusi 12MP Samsung Britecell, dengan rumor yang mengatakan bakal adanya fitur tahan air. JNC