Suami dan 2 Anak Ny SA Ikut Positif

Hari Ini 3 Warga Kuansing Positif Corona, 1 Pekanbaru, Total di Riau 232 Kasus


Jumat, 03 Juli 2020 - 18:32:38 WIB
Hari Ini 3 Warga Kuansing Positif Corona, 1 Pekanbaru, Total di Riau 232 Kasus Gambar ilustrasi penanganan pasien positif Corona oleh tim medis. | F: internet

PEKANBARU, RiauIN.com - Perkembangan kasus positif Corona atau Covid-19 di Riau hari ini terdapat penambahan 4 kasus baru. Keempat pasien tersebut berasal dari 2 daerah, yakni Kuantan Singingi (Kuansing) sebanyak 3 orang, dan Pekanbaru 1 orang.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir menyampaikan update Covid-19 Riau, Jumat (3/7/2020), bertempat di Posko Covid-19 Provinsi Riau, Pekanbaru.

"Ada penambahan empat pasien positif corona. Tiga pasien berasal dari Kuansing dan satu dari Pekanbaru. Sehingga, total positif kasus Covid-19 di Riau menjadi 232 kasus," kata Mimi menjelaskan.

Adapun keempat kasus baru yaitu pasien ke-229 inisial KA (5) yang merupakan warga Kabupaten Kuantan Singingi dan sudah diisolasi dan dirawat. KA merupakan hasil tracing dan kontak erat dari kasus ke-225 yaitu Ny SA (32) atau anak yang bersangkutan.

Dilanjutkan, pasien ke-230 berinisial NA (9) yang merupakan warga Kabupaten Kuansing, dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat. NA merupakan hasil tracing dan kontak erat juga anak dari pasien Covid-19 ke-225, Ny SA.

Pasien ke-231 inisial Tn YN (35) yang merupakan warga Kabupaten Kuansing dan saat ini juga sudah diisolasi dan dirawat, yang juga merupakan hasil tracing dan kontak erat dari pasien ke-225 Ny SA atau suaminya.

"Sedangkan untuk penambahan yang keempat, yaitu pasien ke-232 inisial AP (23) yang merupakan warga Kota Pekanbaru. AP merupakan hasil tracing atau kontak erat dari pasien ke-149 inisial FO (23)," tambahnya.(vie/mcr)