Bupati Yopi Buka dan Resmikan Pacu Jalur Simpang Tiga Danau Pao


Jumat, 26 Juli 2019 - 09:40:02 WIB
Bupati Yopi Buka dan Resmikan Pacu Jalur Simpang Tiga Danau Pao
INHU, Riauin.com - Bupati Indragiri Hulu (Inhu) H. Yopi Arianto secara resmi membuka perlombaan Pacu Jalur di Tepian Kuala serta peresmian Tribun Simpang Tiga Danau Pao Desa Redang Kecamatan Rengat Barat, Inhu, Kamis (25/7/2019) siang.

Kedatangan Bupati disambut meriah dengan diiringi pencak silat khas Melayu, didampigi Sekda Inhu Ir. Hendrizal, Kepala Bappeda Inhu Junaidi Rahmat, Kapolsek Rengat Barat Kompol B. Suryadi, Camat Rengat Barat Hendri, Kades Redang sekaligus Edi Supirman, Ketua Panitia pelaksanaan Hasbi, serta ratusan masyarakat Inhu.

Bupati Inhu H. Yopi Arianto SE di sela sela sambutannya mengatakan, untuk pertama kalinya dirinya membuka dan meresmikan Tribun yang berada di Desa Redang. Yopi mengatakan, dengam adanya kegiatan yang dilaksanakan ini dapat menumbuhkan perekonomian masyarakat.

"Ivent ini sangat bermanfaat bagi perekonomian masyarakat, contohnya pedagang - pedagang dapat uang untuk melangsungkan hidup," kata Bupati.

Bupati menambahkan, dengan menumbuhkan cinta terhadap Ivent pacu sampan dapat membuahkan bibit berkualitas untuk maju ke tingkat nasional. "Mudah-mudahan ini dasar Kita bertarung untuk memenangkan pacu sampan di Taluk Kuantan ke tingkat nasional," ujar Yopi.

Sementara itu, ketua panitia pelaksana pacu sampan Desa Redang Hasbi, mengatakan bahwa ivent Pacu Jalur ini di ikuti sebanyak 51 peserta Sampan Mini. Sedangkan untuk pacu sampan akan dilaksanakan pada hari Sabtu hingga Minggu.

"Hari ini akan dilakukan perlombaan pacu sampan mini sebanyak 26 peserta. Pembukaan pertama dilakukan Sampan mini dari Tuah Sakti Bujang Inangan Desa Danau Baru melawan Ratu Sialang Buaye Kuning Desa Morong Sungai Lala.  Pertandingannya sistem gugur langsung," ungkap Hasbi.(int/nol)