Kanal

FPR Adakan Konser Amal Untuk Palu

Riauin.com - Konser Amal  Penutupan Penggalangan Dana untuk Palu yang ditaja oleh Forum Pimpinan Redaksi Riau (FPR) bersama Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI), Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ), dan Rifama yang bertempat di Plaza The Central Pekanbaru, Kamis siang (18/18).

Acara ini bertujuan menggalang dana untuk korban bencana alam di Palu, Sigu dan Donggala. Acara ini juga sempena dengan penyerahan secara simbolis bantuan bencana alam kepada Gubernur Riau serta  Road show, konser band lokal, atraksi sulap serta BMX dan diakhiri dengan doa bersama untuk korban bencana alam.

Konser ini di hadiri oleh Gubernur Riau atau yang diwakili oleh staf Ekonomi dan Keuangan Joni Irawan MH, Ketua APSI Riau Asep Ruhiyat MH, Ketua FPR  Fazar Muhardi, ketua KPJ Budi beserta anggota-angotanya.

Gubernur Riau yang di wakili oleh Joni Irawan mengatakan kegitan ini merupakan bentuk kecintaan dan peduli kita antar sesama. Pemerintahan Riau sangat mendukung semua kegiatan yang menyangkut penggalangan dana untuk bencana alam. "Mari kita doakan saudara-saudara kita yang tertimpa musibah agar tetap tabah," katanya.

General Manager Plaza central, Nadia mengungkapkan akan mendukung segala acara penggalangan dana yang diselenggarakan di Plaza Central. "Kami sebagai tuan rumah sangat terbuka terutama dalam melaksanakan kegiatan yang tujuanya bersama," Ungkapnya.

Selain itu, Ketua FPR  mengemukakan seluruh hasil donasi akan diberikan kepada pemerintah untuk didonasikan kepada korban bencana di Palu dan Donggala. "Kita buat acara sesederhana mungkin, karna tujuan utamanya bukan acara melainkan penggalangan dananya," Tutupnya.(andri)

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler