Kanal

Dicari Gunakan Aqua Eye, ABK Jatuh di Tanjung Buton Belum Ditemukan

RIAUIN.COM - Tim SAR Gabungan melanjutkan pencarian satu anak buah kapal (ABK) pompong KM Kurnia 8 yang dilaporkan terjatuh di Pelabuhan Buton, Kabupaten Siak, Rabu (28/12/2022).

Kepala Kantor SAR Pekanbaru, I Nyoman Sidakarya mengatakan ABK bernama Masri (20) terpeleset saat mengecek tali kembes penutup barang diburitan kapal.

"Pencarian dilakukan dengan menggunakan Aqua Eye namun hasilnya nihil. Pencarian akan dilanjutkan besok pagi sekira pukul 07.00 WIB," ujar Nyoman, Selasa malam.

Diketahui, Pompong KM Kurnia 8 membawa barang dagangan dari buton menuju sejumlah untuk didistribusikan. 

"Pada pukul 02.00 WIB dini hari, ABK bernama Masri mengecek tali kembes di buritan dan terpeleset jatuh kelaut," kata Nyoman.

Katanya, saat ini Tim SAR Gabungan telah menurunkan 6 orang rescuer yang  diberangkatkan menuju  lokasi kejadian untuk mencari korban.-dnr

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler