Kanal

Truk Melebihi Muatan Diduga Jadi Penyebab Utama Kerusakan Jalan di Siak

SIAK, Riauin.com - Kerusakan jalan yang ada di beberapa titik di Kabupaten Siak diduga karena jalan tersebut sering dilewati oleh truk-truk Pabrik Kelapa Sawit (PKS) yang bermuatan lebih (overload), sehingga membuat jalan aspal yang dilewati cepat rusak dan tidak tahan lama.

Hal ini dibenarkan oleh Kepala Bidang Binamarga Dinas Pekerjaan Umum Tarukim Siak Ardi Irfandi, saat ditemui diruangannya Kamis (3/8/2017).

"Jalan ini sekarang rusaknya karena tiga faktor, pertama kondisi tanah dasar kita memang gambut, yang kedua memang masalah overload ini, yang ketiga bisa jadi karena faktor kualitas, kalau untuk faktot overload itu pasti, karena kita rata-rata petani sawit,  sebenarnya kita tidak melarang mobil pembawa sawit untuk lewat, hanya saja jangan sampai melebihi muatan, karena jika terus menerus seperti ini, perbaikan jalan akan terus berulang, " ujarnya.

Ia juga meminta agar truk-truk pembawa sawit dapat diberikan sanksi tegas agar tidak terus-terusan membawa beban yang melebihi kapasitas kendaraan.

"Kita minta sama pak Dishub dan Lantas, kalau bisa muatannya itu dikuranginlah, dirazia atau diberi shock therapy lah, biar menjelang Tour de Siak gak pecah lagi, gak rusak lagi jalannya, " tegasnya.

Saat ini Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Siak tengah melakukan pemeliharaan jalan sepanjang 25 Km, yakni dari Kampung Sengkemang Kecamatan Koto Gasib hingga bundaran depan kantor Bupati Siak, dengan anggaran dana sebesar Rp 7 Miliar dan ditargetkan akan selesai sebelum event Tour de Siak 2017 diselenggarakan.(hrc)


Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler