Kanal

Pengurus JMSI Riau Dilantik, Wagubri Edy Nasution: Tetap Sampaikan Kritik

RIAUIN.COM - Hari ini, kepengursan JMSI Provinsi Riau periode 2020-2025 resmi dilantik. Pelantikan dilaksanakan di Ruang Serindit Gedung Daerah Pekanbaru, Senin (25/1/2021). Sebanyak 56 pengurus JMSI yang beranggotakan 147 media hadir mengikuti acara pelantikan.

Acara pengambilan sumpah pengurus JMSI Riau dipimpin langsung oleh Sekjen JMSI Mahmud Marhaba. Setelah resmi dilantik, Ketua JMSI Riau menerima pataka yang diserahkan langsung oleh Sekjen JMSI Pusat.

Dheni Kurnia yang ditunjuk sebagai Ketua JMSI Riau periode 2020-2025 dalam pidatonya ia menyebutkan bahwa JMSI Riau terbentuk pasca dilaksanakannya Musyawarah Nasional pada Juni 2020 lalu.

Dalam acara pelantikan ini turut hadir Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution, perwakilan dari Polda Riau, Danrem 031 Wirabima, Ketua DPRD Pekanbaru, Sekjen JMSI Mahmud Marhaba dan Pengurus JMSI Pusat Lainnya. Dalam sambutannya, Wakil Gubernur sangat menyambut baik kehadiran JMSI di Riau dan diharapkan bisa memberi kontribusi yang positif bagi masyarakat Riau.

 

“Kami menyambut baik pelantikan JMSI Riau yang dipimpin ketuanya Dheni Kurnia. Selamat bertugas dan selalu memberikan informasi yang benar kepada masyarakat, tetap melawan hoax, serta tentunya selalu mengkritisi jalannya pembangunan demi kebaikan bersama,” kata Edy Nasution.

Usai acara pelantikan pengurus JMSI ini, akan dilaksanakan webinar nasional yang mengangkat tema tentang pariwisata yang diikuti ratusan peserta dari seluruh Indonesia. Dari ruang Serindit Gedung Daerah Pekanbaru, - EFFENDI, FAIZ BUDI HAKIM (TERAJU.TV)

 

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler