Kanal

[VIDEO] Kawasan Industri Tenayan Pekanbaru Bakal Serap 155 Ribu Tenaga Kerja

RIAUIN.COM - Direktur PT Sarana Pembangunan Pekanbaru (SPP) H Heri Susanto Abbas mengatakan pembangunan Kawasan Industri Tenayan (KIT) Pekanbaru nantinya akan menyerap 155 ribu tenaga kerja.

"Saat ini progres pembangunan KIT masih berlangsung. Kita mencadangkan 3.247 ha dalam mendukung kawasan industri ini, dimana untuk tahap awal kita sedang memfokuskan 266 ha yang akan dibangun infrastruktur dasarnya," kata Heri Susanto Abbas kepada RiauIN TV dalam perbincangan di program acara Mata Pena Eka Putra (MPEP).

Dikatakan Heri, pembangunan infrastruktur dasar KIT Pekanbaru akan menghabiskan Rp1,9 triliun. Pembiayaan pembangunan akan menggunakan dana investor seluruhnya, tidak memakai dana APBD.

Di acara MPEP yang dipandu host Eka Putra itu, Heri banyak mengupas KIT Pekanbaru sebagai salah satu program unggulan Pemko Pekanbaru. Selain juga membahas seputar persoalan Pekanbaru lainnya, seperti banjir, sampai sampai perkantoran baru walikota di Tenayan Raya.

Manager Kreatif Riauin TV Taufiq mengatakan ada yang menarik dari perbincangan Heri Susanto Abbas pada MPEP. Yakni pernyataannya yang siap maju untuk menjadi calon walikota Pekanbaru berikutnya.

"Seperti apa keseriusan Heri untuk menjadi calon walikota Pekanbaru, silakan disimak perbincangannya di acara Mata Pena Eka Putra. Seperti apa pula hubungannya dengan Ginda Burnama (wakil ketua DPRD Pekanbaru) dan Ayat Cahyadi (wakil walikota Pekanbaru)," ujar Taufiq. - vie

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler