Kanal

Muslimat NU Inhil Gelar Rapat Pembentukan Beberapa Forum, Diantaranya Terkait Ekonomi & Pendidikan

Indragiri Hilir, Riauin.com -Bertempat di ruang rapat kediaman dinas Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Muslimat Nahdatul Ulama (Muslimat NU) gelar rapat pembentukan forum seperti yang dijelaskan oleh Ketua Muslimat NU disaat ia mengikuti kegiatan Muslimat NU di pusat beberapa waktu, Selasa (4/4/2017) ba'da 'asar.

Kegiatan tersebut, langsung dihadiri oleh Ketua cabang Muslimat NU Inhil Hj Zulaikhah Wardan, wakil-wakil Ketua, sekretaris, beserta pengurus Muslimat NU inhil.

Forum-forum yang akan dibentuk yakni, koperasi, YPM (Yayasan Pendidikan Muslimat) di mana salah satu kegiatannya adalah pembinaan PAUD. Selain itu Muslimat NU juga berencana akan membentuk YKM (Yayasan Kesejahteraan Muslimat) yang akan bekerja sama dengan dinas terkait. Selanjutnya yang akan dibentuk oleh Muslimat NU adalah Hidmat (himpunan Da'iyah Majelis Ta'lim).

Hal terpenting yang menjadi prioritas kegiatan Muslimat NU Inhil dalam waktu dekat adalah peringatan Harlah Muslimat NU Inhil. Setelah itu Muslimat NU Inhil juga akan berupaya melaksanakan pelatihan Aswaja (Shlussunnah wal Jama'ah).

Pada kesempatan itu Hj. Zulaikhah Wardan selaku Ketua Cabang Muslimat NU Inhil menyampaikan rasa bangganya sebab organisasi keagamaan yang dipimpinnya ini dinilai berprestasi oleh pusat sehingga dari 12 Kabupaten dan Kota di Riau, 3 Kabupaten dan Kota dapat mengikuti rapimnas, yakni inhil, meranti dan Rohul menjadi utusan Provinsi Riau untuk mengikuti kegiatan Muslimat NU di pusat.

Padahal Hj. Zulaikhah yang akrab di panggil Bunda PAUD itu, mengaku Muslimat NU Inhil ini belum menciptakan prestasi yang mencolok, mungkin Muslimat NU pusat memiliki penilaian tersendiri.

"Alhamdulillah kita dipercayakan menjadi salah satu peserta kegiatan Muslimat NU di pusat. Saya bingung sebenarnya, prestasi dari segi mananya yang kita buat." Ungkapnya sambil tersenyum.

Namun perempuan yang akrab disapa Ibu Ika ini, berpendapat mungkin hal inilah yang dapat menjadi motivasi bagi Muslimat NU Inhil untuk mencetak prestasi-prestasi seperti yang diharapkan. 

Untuk diketahui pada tahun ini Provinsi Riau dalam kegiatan Muslimat NU di pusat hanya mengirim 3 perwakilan Kabupaten yang dinilai berprestasi, yaitu Kabupaten Inhil, Kabupaten Kepulauan Meranti, dan Kabupaten Rokan Hulu.

Harlah Muslimat NU Inhil dikatakan Ika akan dilaksanakan di Mesjid sebagaimana Harlah Muslimat NU di pusat yang dilaksanakan di Mesjid Istiqlal Jakarta.

"Sejarah pertama kali harlah di masjid. Organisasi ini adalah organisasi keagamaan, jadi tidak ada salahnya kita besarkan di rumah Allah." Tutur Ika.

Banyak masukan dari pengurus yang didapat dalam rapat Muslimat NU kali. Salah seorang pengurus mengungkakan ketertarikannya tentang YPM, ia berpendapat untuk menunjang pendidikan, terutama PAUD sebaiknya dilaksanakan kegiatan pelatihan menulis bagi guru PAUD.

Hal tersebut ditujukan untuk meningkatkan kualifikasi guru dalam menunjang kesejahteraan tenaga didik tersebut. Dan alangkah baiknya jika pelatihan tersebut tidak hanya pelatihan menulis tetapi ditambah juga ilmu guru PAUD tersebut dengan belajar tajwid.

Karena ia menilai hal tersebut sejalan dengan program pemerintah yaitu Magrib Mengaji di mana guru-guru tidak hanya sekedar mengaji tetapi mengajar mengaji dengan baik dan benar tajwidnya. "Anak-anak percaya pada gurunya, nah jika gurunya salah mengajarkan tajwid mengajinya maka alamatlah anak-anak juga akan salah. Tapi belum terlambat jika bisa dibenahi dari sekarang." Pungkas pengurus tersebut.




Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler