Kanal

Waspada Gelombang Kedua Virus Corona Kluster BRI Pekanbaru

PEKANBARU, RiauIN.com - Jubir Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Riau, dr Indra Yovi kembali mengingatkan warga Pekanbaru agar terus waspada terkait penyebaran virus Corona gelombang kedua dari kluster BRI Pasar Sukaramai Kota Pekanbaru.

"Jangan cepat puas, jangan merasa Riau telah bebas dari Covid-19. Hari ini kembali ditemukan 7 warga positif dari kluster BRI Pasar Sukaramai, Pekanbaru. Ini menjadi peringatan bagi Pemko Pekanbaru untuk mengantisipasi gelombang kedua ini," kata Yovi, saat jumpa pers di Gedung Daerah Pekanbaru, Jumat (19/6/2020).

Dia menilai virus Corona gelombang kedua ini lebih besar dari yang pertama. Karena hasil tracking yang dilakukan terhadap pasien pertama ditemukan 3 pegawai BRI yang positif. 

"Memasuki hari kedua, bertambah 7 lagi yang positif. Bayangkan, berapa banyak warga Pekanbaru yang sudah bolak-balik ke BRI selama ini. Apalagi kantor bank itu berada di pasar," jelasnya.

Kendati saat ini kantor BRI di Pasar Sukaramai itu ditutup sementara, namun Yovi menyampaikan pelayanan untuk nasabah tetap berjalan dan dialihkan ke kantor lain.

"Kasus ini tak ada kaitan dengan uang nasabah yang ada di bank. Uang nasabah tetap aman karena dijamin pemerintah," jelasnya.

Seperti diberitakan, update hingga Jumat (19/6/2020) terdapat penambahan 8 pasien positif Corona (Covid-19) di Provinsi Riau. 7 pasien baru itu merupakan hasil tracking dari klaster Bank BUMN (BRI) di Kota Pekanbaru. 

"Informasi per hari ini di Provinsi Riau terdapat penambahan 8 kasus positif Covid-19. Kabar baiknya, penambahan 1 pasien positif yang dinyatakan sembuh. Sehingga, total positif menjadi 142 kasus, dengan rincian 20 dirawat, 114 sehat dan sudah dipulangkan serta 8 meninggal dunia," pungkas Yovi.(nal)

Ikuti Terus Riauin

Berita Terkait

Berita Terpopuler